Pebulu Tangkis Asal Sulsel Siap Berlaga di Piala Suhandinata Spanyol

Kedua atlet itu tergabung bersama 20 atlet yang siap berlaga di ajang tersebut.

Eviera Paramita Sandi
Sabtu, 08 Oktober 2022 | 14:21 WIB
Pebulu Tangkis Asal Sulsel Siap Berlaga di Piala Suhandinata Spanyol
Ilustrasi Bulu Tangkis. [pexels.com]

SuaraSulsel.id - Dua pebulutangkis asal Sulawesi Selatan (Sulsel), Muh Reza Al Fajri dan Muh Putra Erwiansyah, akan berlaga pada Piala Suhandinata di Palacio de Deportes de Santander, Santander, Spanyol, 17-22 Oktober 2022.

Kedua atlet itu tergabung bersama 20 atlet yang siap berlaga di ajang tersebut.

Muh Reza berasal dari Kabupaten Takalar pada 23 juni 2005 dan sekarang bernaung di PB Exist Jakarta. Sementara Muh Putra Erwiansyah lahir di Makassar pada 2004 dan kini bergabung bersama PB Djarum.

Sekretaris Umum Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Sulawesi Selatan Atmam mengatakan pihaknya bersyukur dengan keberhasilan keduanya menembus tim pelatnas.

Hal ini akan menjadi motivasi bagi atlet Sulsel yang lainnya untuk terus fokus meningkatkan kemampuan agar juga bisa mewakili Indonesia di kancah internasional.

Pada Kejuaraan Dunia Junior 2022 nomor beregu tersebut, Indonesia tergabung di Grup A bersama Malaysia, Swedia, dan Latvia

"Setelah kejuaraan di Spanyol, akan dilanjutkan ke Denmark untuk laga perorangan," kata Atmam menambahkan.

PBSI Sulsel berjanji fokus meningkatkan kemampuan seluruh atlet agar bisa bersaing di ajang nasional khususnya Pekan Olahraga Nasional (PON).

Salah satunya dengan agenda kejuaraan daerah dan instansi untuk mengukur sejauh mana perkembangan kemampuan atlet selama menjalani program latihan selama ini. (ANTARA)

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini