Anggota DPRD Sidrap Idham Mase Akan Nikahi Artis Catherine Wilson di Jakarta

Idham Mase akan menikahi Catherine Wilson di Jakarta

Muhammad Yunus
Rabu, 28 September 2022 | 17:43 WIB
Anggota DPRD Sidrap Idham Mase Akan Nikahi Artis Catherine Wilson di Jakarta
Catherine Wilson [Instagram]

SuaraSulsel.id - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPR) Kabupaten Sidrap Idham Mase akan menikahi Catherine Wilson di Jakarta.

Idham Mase adalah Anggota DPRD Pengganti Antar Waktu (PAW) masa jabatan 2019-2024.

Idham Mase dilantik sebagai PAW Anggota DPRD Kabupaten Sidrap menggantikan mendiang Edy Slamet yang wafat.

Legislator Partai Golkar itu dilantik berdasarkan Surat Keputusan Gubernur Provinsi Sulsel H. M. Nurdin Abdullah Nomor 2122/IX/Tahun 2020 tanggal 16 September 2020, tentang Pengangkatan Pengganti Antar Waktu (PAW) Anggota DPRD Kabupaten Sidrap masa jabatan 2019-2024.

Baca Juga:Lepas Status Janda, Catherine Wilson Bakal Nikah Dalam Waktu Dekat, Calonnya Bukan Orang Sembarang

Selain Anggota DPRD, Idham Mase juga dikenal sebagai seorang pengusaha.

Idham Mase mengaku tidak terlalu lama mengenal Catherine Wilson. Karena merasa nyaman dan cocok, Idham Mase mengaku berani melamar Catherine Wilson.

Menikah dengan Catherine Wilson

Kebahagiaan tengah dirasakan aktris Catherine Wilson. Pasalnya, ia akan segera dipersunting pengusaha dan politisi asal Sulawesi Selatan, Idham Mase.

Idham Mase merupakan anggota DPRD Kabupaten Sidrap, Sulsel masa jabatan 2019-2024 dari Fraksi Partai Golkar.

Baca Juga:Catherine Wilson Akan Menikah dengan Pengusaha Sekaligus Politisi

Melansir dari Instagram @lambe_turah pada Rabu (28/9), dalam undangan pernikahan yang beredar, Catherine dan Idham akan menggelar pernikahan pada 1 Oktober 2022 mendatang.

"Dengan segala kerendahan hati dan dengan ucapan syukur karunia Tuhan, kami hendak menyampaikan kabar bahagia pernikahan kami: Idham Mase dan Catherine Wilson," isi undangan pernikahan itu, dikutip Rabu (28/9/22).

Diketahui, Catherine dan Idhan akan menggelar pesta pernikahan mereka di Jakarta. Banyak warganet yang memberikan ucapan selamat kepada Catherine yang akan menikah.

“Semoga langgeng, bahagia selalu,” tulis netizen.

“Alhamdulillaaahhh selamat mbk keket..,” ucap netizen lain.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini