Lihat Ferdy Sambo Mabuk Lalu Nembak-nembak, Pengacara Sebut Polwan Menjerit Ketakutan Minta Tolong

Saat polwan diperiksa Propam Polri

Muhammad Yunus
Kamis, 25 Agustus 2022 | 07:30 WIB
Lihat Ferdy Sambo Mabuk Lalu Nembak-nembak, Pengacara Sebut Polwan Menjerit Ketakutan Minta Tolong
Irjen Pol Ferdy Sambo [ANTARA]

SuaraSulsel.id - Seorang Polwan disebut sampai menjerit ketakutan dan meminta tolong. Saat dirinya diperiksa Propam Polri. Saat itu Dipimpin oleh Irjen Pol Ferdy Sambo.

"Dia (polwan) lagi diperiksa, tembak sana tembak sini sambil mabuk-mabuk. Kalau dia (Sambo) lagi mabuk salah tembak, kan bahaya," papar Pengacara keluarga Brigadir Yosua, Kamaruddin Simanjuntak.

Hal ini diungkapkan Kamaruddin Simanjuntak saat tampil dalam acara Catatan Demokrasi. Ditayangkan di kanal YouTube tvOneNews.

"Saya malah heran kok Kapolri membiarkan tembak-tembakan di lingkungan Polri, mabuk-mabukan sambil meriksa, moral apa? katanya Propam itu moralnya Polri," ujar Kamaruddin.

Baca Juga:Kapolri Sebut Ada 2 Kemungkinan Soal Motif Ferdy Sambo Tega Bunuh Brigadir J, Apa Saja?

Kamaruddin Simanjuntak juga membongkar perilaku Irjen Ferdy Sambo saat masih menjabat sebagai Kadiv Propam Polri.

Menurut Kamaruddin, di ruang kerja Irjen Pol Ferdy Sambo saat masih menjadi Kadiv Propam Polri mengoleksi berbagai macam minuman keras.

Bahkan kata Kamaruddin, Ferdy Sambo selalu mabuk-mabukan saat memeriksa para polisi yang melakukan pelanggaran.

"Ketika lagi meriksa polisi-polisi melanggar, sambil mabuk-mabuk dia, nembak sana nembak sini," ujar Kamaruddin.

Kamaruddin Simanjuntak memberi contoh seorang temannya kepala bank yang berkunjung ke ruang Divisi Propam Polri sampai kencing di celana saking ketakutan.

Baca Juga:Pernah Mendatangi, Kapolri Akui Tanyakan Hal Ini Pada Irjen Ferdy Sambo

Pembawa acara lalu menanyakan Kamaruddin mengenai kepastian sumber informasi tersebut.

"Saya lihat sendiri. Penglihatan saya ini didukung informasi intelijen dan rata-rata informasi ini 99 persen sempurna. Artinya tidak meleset," ujar Kamaruddin.

Bahkan Kamaruddin mengatakan bohong jika Mabes Polri tidak tahu perilaku Ferdy Sambo di Divisi Propam Polri.

"Bohong kalau dikatakan Mabes Polri tidak tahu itu. Suara letusannya kemana-mana kok," beber dia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini