Pemprov Sulsel Siapkan Tempat Salat Idul Fitri di Pelataran Lego-Lego CPI Makassar

Lokasi lapangan terbuka di kawasan Masjid Kubah 99 Asmaul Husna

Muhammad Yunus
Senin, 11 April 2022 | 12:25 WIB
Pemprov Sulsel Siapkan Tempat Salat Idul Fitri di Pelataran Lego-Lego CPI Makassar
Warga berkunjung ke kawasan wisata kuliner Lego-Lego di Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (12/9/2021). [ANTARA FOTO/Arnas Padda]

SuaraSulsel.id - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan menyediakan lokasi Salat Idul Fitri tahun 1443 Hijriyah/2022 M di kawasan Center Point Indonesia (CPI).

Lokasi tersebut tepatnya di pelataran Lego-Lego yang lokasinya masih dalam kawasan Masjid Kubah 99 Asmaul Husna.

Hal itu dibenarkan Kepala Biro Kesejahteraan Rakyat Sekretariat Daerah Sulsel Andi Iqbal Najamuddin.

"Iya, insyaAllah pelaksanaan Salat Ied dilaksanakan di pelataran masjid sampai di Lego-lego," ungkapnya, Senin 11 April 2022.

Baca Juga:Suami Uut Permatasari: Semoga Unjuk Rasa di Kota Makassar Lancar dan Damai

Ketua Pengurus Harian Masjid Kubah 99 Asmaul Husna ini mengaku, untuk pemilihan lokasi Salat Ied ini dilakukan dengan beberapa pertimbangan.

"Apalagi Salat Ied itu memang sunnahnya lebih utama dilakukan di tempat yang lapangan terbuka," ujarnya.

Panitia, kata dia, telah menetapkan tim pelaksana selama sebulan ini. Termasuk yang akan menjadi khatib salat Jumat hingga Salat Idul Fitri 1443 H.

Diketahui, tahun 2022 ini masjid yang menjadi ikon baru Sulsel ini mulai digunakan. Bahkan selama bulan Ramadhan, sudah dimanfaatkan untuk beribadah termasuk Salat Tarawih berjemaah.

Baca Juga:Polres Gowa Kerahkan 100 Personel Samapta Bantu Pengamanan Aksi 11 April 2022 di Kota Makassar

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini