SuaraSulsel.id - Kabar duka datang dari keluarga mantan artis 90-an Nurul Arifin, anaknya, Maura Magnalia meninggal dunia serangan jantung di usia muda. Kejadian itu mendadak. Berikut ini daftar gejala serangan jantung senyap.
Ciri-ciri serangan jantung tidak selalu diawalni dengan nyeri dada, sesak napas, dan sensasi sesuatu yang berat di dada. Namun ada gejala serangan jantung senyap bisa sama berbahayanya dengan serangan jantung umum.
Dikutip dari Himedik, sebuah studi tahun 2015 terhadap hampir 10.000 peserta yang terbit di jurnal Circualtion, membandingkan serangan jantung senyap dan serangan jantung umum. Mereka menemukan serangan jantung senyap menyumbang hampir setengah dari semua kasus serangan jantung, lapor Insider.
Ahli jantung di Pusat Kesehatan Providence Saint John, Nicole Weinberg, mengatakan ada situasi di mana orang yang terkena serangan jantung senyap tidak memiliki gejala. Namun seringkali, ada beberapa gejala ringan yang sulit dikenali.
Baca Juga:Bukan Keluarga, ART yang Menemukan Putri Nurul Arifin Tak Bernyawa di Meja Makan
Dinukil Himedik.com, gejala serangan jantung senyap, menurut American Academy of Family Physicians (AAFP) termasuk kelelahan, mulas, ketidaknyamanan di dada, punggung atau rahang, dan sesak napas.
Serangan jantung umum juga dapat memiliki gejala serupa tetapi juga sering kali disertai dengan sensasi tekanan atau nyeri di dada, lengan, leher, punggung, dan/atau rahang.
Gejala serangan jantung senyap, menurut American Academy of Family Physicians (AAFP) termasuk kelelahan, mulas, ketidaknyamanan di dada, punggung atau rahang, dan sesak napas.
Serangan jantung umum juga dapat memiliki gejala serupa tetapi juga sering kali disertai dengan sensasi tekanan atau nyeri di dada, lengan, leher, punggung, dan/atau rahang.
Kronologis Maura Magnalia meninggal dunia karena serangan jantung. Maura Magnalia adalah putri artis tahun 90-an Nurul Arifin. Maura Magnalia meninggal di usia muda 28 tahun.
Misa requiem akan dilakukan pada Selasa (25/1/2022) pukul 19.00 WIB.
Jenazah rencananya akan dimakamkan di Pemakaman San Diego Hill, Karawang, Jawa Barat, Rabu (26/1/2022).
Hal itu diceritakan oleh Nurul Arifin sendiri.
Maura Magnalia meninggal dunia sekitar pukul 02.00 WIB Selasa (25/1/2022) dini hari tadi.
"Iya, betul (Maura Magnalia meninggal). Baru tadi malam, dia sih jam 02.00 WIB," kata Nurul Arifin saat dikonfirmasi, Selasa (25/1/2022).
Maura Magnalia meninggal dunia di meja makan saat keluarganya tertidur pulas.
Sang asisten rumah tangga yang mendapati Maura tak bernyawa pada pukul 04.30 WIB.
"Kami tidur dia masih di meja makan ya. Kami sudah tidur, pas masuk kamar, terus pagi-pagi jam 04.30 WIB lah, pembantu yang menemukan dia," ujar Nurul Arifin.
Tangis Nurul Arifin pecah saat mengungkap penyebab kematian putrinya.
"Mendadak (meninggalnya), jantung," imbuh istri Mayong Suryolaksono ini sambil menangis.
Demikian pembahasan daftar gejala serangan jantung senyap.