SuaraSulsel.id - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Republik Indonesia Muhadjir Effendy mengatakan, pelayanan Rumah Sakit Khusus Daerah (RSKD) Dadi Kota Makassar dalam melakukan vaksinasi terhadap pasien Orang Dalam Gangguan Jiwa atau ODGJ sangat baik.
"Bagus, pelayanannya bagus. Sangat layak dan bagus," kata Muhadjir kepada wartawan di Rumah Sakit Khusus Daerah Dadi, Jalan Lanto Daeng Pasewang, Makassar, Jumat 11 Juni 2021.
Menurut Muhadjir, pelayanan vaksinasi terhadap pasien ODGJ yang dilakukan oleh petugas di RSKD Dadi, Makassar juga akan diterapkan di daerah lain. Untuk dapat menekan lonjakan kasus Covid-19 di Indonesia.
Pemerintah akan memperhatikan beberapa daerah provinsi yang belum memiliki rumah sakit jiwa. Agar segera dibangunkan rumah sakit jiwa.
Baca Juga:ASNI dan PD Pasar Makassar Kolaborasi Hidupkan Pasar Tradisional di Tengah Pandemi
Kata Muhadjir, sejauh ini ada enam provinsi di Indonesia yang belum memiliki rumah sakit jiwa untuk memberikan pelayanan vaksinasi terhadap pasien ODGJ. Lima diantaranya adalah Papua Barat, Sulawesi Barat, Sulawesi Tenggara, Kalimantan Utara, dan Kepulauan Riau.
"Masih ada enam. Presiden sudah meminta kepada saya untuk segera diselesaikan," kata dia.
"Segera diselesaikan. Dananya belum dihitunglah, kasusnya juga berbeda dan tadi pak wagub sudah punya rencana dipindah ke tempat lain yang direpresentasi," tambah Muhadjir.
Direktur Rumah Sakit Dadi, Arman Bausat menyebut proses vaksinasi terhadap pasien ODGJ dilakukan mulai hari ini. Rencananya, jumlah pasien ODGJ yang akan divaksin diketahui sebanyak 350 orang.
"Vaksinasi ODGJ dilakukan hari ini. Target pasien 350 rencananya ODGJ divaksin," katanya.
Baca Juga:Nurdin Abdullah Jadi Saksi di Pengadilan Negeri Makassar
Kontributor : Muhammad Aidil