SuaraSulsel.id - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80.
UPT RSUD Haji Makassar menyelenggarakan kegiatan pemeriksaan kesehatan telinga serta pemeriksaan body fat dan konsultasi gizi secara gratis untuk masyarakat.
Kegiatan ini berlangsung pada Jumat, 15 Agustus 2025, mulai pukul 09.00 WITA hingga selesai, bertempat di Gedung Poliklinik RSUD Haji Makassar.
Pemeriksaan kesehatan telinga dilakukan langsung oleh tim dokter spesialis dan subspesialis THT RSUD Haji Makassar yang berpengalaman di bidangnya.
Serta dokter spesialis gizi klinik yang memberikan pelayanan konsultasi gizi gratis dilengkapi dengan pemeriksaan body fat.
Kegiatan ini bertujuan memberikan layanan kesehatan preventif, meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pemeriksaan kesehatan rutin, serta mendorong pola hidup sehat.
"Masyarakat sangat antusias dengan adanya kegiatan ini, dimana jumlah peserta hingga 150 orang, baik yang memeriksakan telinganya maupun yang melakukan pemeriksaan gizi," kata Wakil Direktur Pelayanan Medik, Keperawatan dan Diklit sekaligus Ketua Panitia, dr Amira Trini Raihanah
Direktur UPT RSUD Haji, Dr dr Evi Mustikawati Arifin, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian rumah sakit terhadap kesehatan masyarakat.
Rencananya kegiatan ini akan dirutinkan setiap bulannya, mengingat antusiasnya masyarakat.
Baca Juga: Sulsel Kini Punya MICU, Rumah Sakit Bergerak Lengkap dengan Ruang Operasi
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Bekas Sekelas Honda Jazz untuk Mahasiswa yang Lebih Murah
- 7 Rekomendasi Body Lotion dengan SPF 50 untuk Usia 40 Tahun ke Atas
- 26 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 13 November: Klaim Ribuan Gems dan FootyVerse 111-113
- 5 Pilihan Bedak Padat Wardah untuk Samarkan Garis Halus Usia 40-an, Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Lokal Senyaman New Balance untuk Jalan Kaki Jauh
Pilihan
-
Bobibos Ramai Dibicarakan! Pakar: Wajib Lolos Uji Kelayakan Sebelum Dijual Massal
-
Video Brutal Latja SPN Polda NTT Bocor, Dua Siswa Dipukuli Senior Bikin Publik Murka
-
Rolas Sitinjak: Kriminalisasi Busuk dalam Kasus Tambang Ilegal PT Position, Polisi Pun Jadi Korban
-
Menkeu Purbaya Ungkap Ada K/L yang Balikin Duit Rp3,5 T Gara-Gara Tak Sanggup Belanja!
-
Vinfast Serius Garap Pasar Indonesia, Ini Strategi di Tengah Gempuran Mobil China
Terkini
-
Prof Yusril: Gubernur Sulsel Tidak Salah
-
Nusron Wahid Bongkar 6 Isu Panas Pertanahan di Sulsel: Dari Sertifikat Wakaf hingga Konflik HGU
-
Oknum Polwan dan TNI Diduga Peras Sopir Rp30 Juta Terancam Hukuman Berat
-
Sindikat Curanmor Pulau Sulawesi Ini Sudah Beraksi di 100 TKP
-
Pelatih PSM Makassar Pelajari Kekuatan PSBS Biak