Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Rabu, 23 April 2025 | 13:33 WIB
7 Tips Ampuh Agar Tak Jadi Korban Penipuan [Suara.com/Muhammad Yunus]

SuaraSulsel.id - Saldo DANA Kaget—siapa yang tak tergoda? Hanya dengan satu klik, kabarnya kamu bisa langsung menerima uang digital ke dompet DANA milikmu.

Tapi hati-hati, karena di balik link-link ‘hadiah’ yang beredar di grup WhatsApp atau media sosial, bisa jadi ada jebakan penipuan yang mengintai.

Belakangan, banyak warga yang mengaku tertipu setelah mengklik link yang mengatasnamakan "Saldo DANA Kaget".

Bukan dapat rezeki nomplok, mereka justru kehilangan data pribadi. Hingga saldo digital di akun e-wallet mereka.

Baca Juga: Peluang Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu untuk Warga Sulsel Hari Ini, Cek Link!

Agar kamu tidak menjadi korban berikutnya, berikut ini 7 tips penting yang bisa membantumu mengenali dan menghindari modus penipuan link saldo DANA kaget:

1. Cek Sumber Link dengan Teliti

Jangan mudah tergoda mengklik link yang dibagikan sembarangan. Periksa dulu dari mana asal link tersebut.

Jika dibagikan oleh nomor tak dikenal atau berasal dari grup-grup tidak resmi, sebaiknya jangan diklik.

Apalagi jika link-nya terlihat mencurigakan, misalnya:

Baca Juga: Link Saldo DANA Kaget Senin 21 April 2025: Siapa Tahu Kamu Dapat Rp150 Ribu

`https://dana-gratis.top/claim-saldo`

Load More