SuaraSulsel.id - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sulawesi Selatan terus memperkuat kerja sama dengan BPJS Kesehatan. Guna meningkatkan kualitas layanan Jaminan Kesehatan Nasional - Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) bagi masyarakat.
Langkah ini sejalan dengan arahan Penjabat Gubernur Sulsel, Prof. Fadjry Djufry, yang menekankan pentingnya akses kesehatan yang lebih baik untuk warga Sulsel.
Kolaborasi ini menjadi sorotan dalam pertemuan Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Dr. Jufri Rahman, dengan Deputi Direksi BPJS Kesehatan Wilayah IX, dr. Rahmat Asri Ritonga, di Ruang Kerja Sekda pada Jumat, 7 Februari 2025.
Dukungan Penuh Pemprov Sulsel
Kedatangan dr. Rahmat Asri ke kantor Pemprov bukan hanya sebagai ajang silaturahmi, tetapi juga sebagai bentuk apresiasi atas dukungan Pemprov Sulsel terhadap program JKN-KIS.
Sebagai pejabat baru yang membawahi Sulsel, Sultra, dan Maluku, ia menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan layanan kesehatan bagi peserta JKN.
"Saya datang untuk memperkenalkan diri sekaligus menyampaikan terima kasih atas dukungan Pemprov Sulsel terhadap penganggaran masyarakat yang didaftarkan sebagai peserta BPJS Kesehatan. Sinergi ini harus terus dijaga," ujar Rahmat.
Ia juga mengapresiasi pencapaian Universal Health Coverage (UHC) Award 2024, yang diberikan kepada Sulsel sebagai bentuk pengakuan atas cakupan layanan kesehatan yang luas bagi masyarakat.
Komitmen untuk Layanan yang Lebih Baik
Baca Juga: Plh Kadis Kominfo SP Sulsel Kenalkan Kuliner dan Wisata Sulsel ke Pj Wali Kota Salatiga
Sekda Sulsel, Jufri Rahman, menyambut baik kolaborasi ini dan menegaskan bahwa Pemprov akan terus mendukung berbagai program BPJS Kesehatan.
Namun, ia juga menekankan pentingnya peningkatan layanan agar masyarakat bisa merasakan manfaat yang lebih optimal.
"Saya meminta agar layanan JKN-KIS ke depan semakin ditingkatkan, sehingga masyarakat Sulsel benar-benar merasakan manfaatnya secara maksimal," kata Jufri.
Dengan sinergi yang semakin kuat antara Pemprov Sulsel dan BPJS Kesehatan, harapannya masyarakat dapat menikmati layanan kesehatan yang lebih mudah diakses, berkualitas, dan sesuai dengan kebutuhan mereka.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
SPBU Kehabisan Stok, Bensin Dijual Rp50 Ribu/Liter Akibat Blokade Jalan Luwu
-
Air Terjun Barassang Potensi Wisata Andalan Baru Kabupaten Gowa
-
7 Fakta Penting Mundurnya Rusdi Masse dari NasDem
-
NGAKAK! Geng Motor Terdesak, Pura-pura Jadi Penyandang Disabilitas
-
Petugas Tangkap 544 Batang Kayu Kumea Tanpa Dokumen di Makassar