SuaraSulsel.id - Presiden RI Joko Widodo dijadwalkan berkunjung ke Sulawesi Selatan. Jokowi akan melakukan kunjungan kerja di sejumlah kabupaten selama dua hari, yaitu 4-5 Juli 2024.
Dari jadwal yang diterima, kunjungan kerja Presiden Jokowi ke Sulawesi Selatan untuk melakukan peninjauan ke pasar dan rumah sakit, dan juga meresmikan bendungan.
Tidak ada jadwal melakukan peletakan batu pertama untuk pembangunan stadion Sudiang.
Padahal pada rencana awal, Pemprov Sulsel sudah menjadwalkan Presiden Jokwi melakukan peletakan batu pertama pembangunan Stadion Sudiang.
Itu karena proyek strategis yang berdiri di atas lahan sekitar 20 hektar ini masuk dalam proyek prioritas nasional dan atas arahan Jokowi sendiri.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sulsel Suherman mengatakan peletakan batu pertama kemungkinan baru bisa dilakukan pada bulan September.
Itu karena pengajuan Amdal dan Andalalin butuh waktu cukup lama.
Ia mengutarakan, ada rencana percepatan penganggaran Amdal melalui skema Parsial. Ia berharap agar baik DLH Sulsel maupun Pemkot Makassar bisa segera menuntaskan Amdal dan Andalalin itu.
"Saat ini kami lengkapi Amdal dan Andalalin itu kan butuh biaya. Kami sudah usul DLH mempersiapkan Amdal dan Andalalin kirim surat ke Wali Kota. Kalau sudah lengkap nanti kami bawa ke Jakarta memperlihatkan ke PUPR," kata Suherman.
Baca Juga: Pembangunan Stadion Sudiang Makassar Sudah Sampai Mana? Ini Jawaban Pemprov Sulsel
Katanya, Pemkot juga sudah menyatakan siap menjamin pembangunan akses jalan. Ditaksir kebutuhannya mencapai Rp200 miliar hingga Rp300 miliar.
Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Kota Makassar bersama Dinas Pekerjaan Umum (PU) pun bertugas menggodok kebutuhan hingga dana proyek tersebut.
Suherman mengaku jika dua dokumen ini sudah lengkap, maka keseluruhan administrasi akan direview oleh Kementrian PUPR. Setelah semuanya dinyatakan lengkap sesuai syarat, baru bisa melangkah ke peletakan batu pertama.
"Kalau sudah selesai mungkin pusat nanti bisa lakukan ground breaking dalam waktu sudah ditentukan," tandasnya.
"Kami sementara koordinasi terus karena yang lakukan Pemkot dan DLH. Kami hanya lakukan persuratan dan pengecekan. Setiap minggu kami rapat pembangunan stadion," imbuhnya.
Berikut rencana kunjungan kerja VVIP RI-1 di Sulawesi Selatan pada tanggal 4-5 Juli 2024.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Tangis Bupati Gowa Pecah Lihat Kondisi Warga Miskin Ekstrem
-
Kampung Nelayan di Sulsel Ekspor Perdana Ikan Segar ke Arab Saudi
-
Waspada! Begini Rentetan Modus Jaksa Gadungan di Sulsel
-
CEK FAKTA: Benarkah Air Sinkhole di Limapuluh Kota Menyembuhkan Penyakit?
-
Begini Perkembangan Terbaru Penanganan Kasus di Morowali oleh Polda Sulteng