SuaraSulsel.id - Universitas Negeri Gorontalo (UNG) melakukan tes narkoba bagi para pejabatnya sebagai upaya mendeteksi penyalahgunaan narkoba di lingkungan kampus.
"Ini upaya kita untuk memastikan lingkungan kampus yang sehat dan bebas dari penyalahgunaan narkoba," kata wakil rektor bidang umum dan kepegawaian Mohamad Hidayat Koniyo, di Gorontalo, Sabtu 25 Mei 2024.
Pelaksanaan tes narkoba dilakukan melalui pemeriksaan urine.
"Kami bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional Provinsi (BNNP) Gorontalo," katanya.
Tes narkoba tersebut difokuskan pada pejabat mulai dari pimpinan universitas, lembaga, fakultas, jurusan dan program studi.
Wakil rektor bidang umum dan kepegawaian Mohamad Hidayat Koniyo, mengatakan kegiatan tersebut merupakan langkah nyata UNG dalam mendukung program pemerintah untuk memberantas penyalahgunaan narkoba di lingkungan institusi pendidikan. Khususnya perguruan tinggi.
"UNG senantiasa berkomitmen untuk menciptakan lingkungan akademik yang aman dan sehat. Tes urine ini adalah salah satu cara untuk memastikan seluruh civitas akademika, terutama pejabat yang menjadi panutan bagi dosen, tenaga kependidikan serta mahasiswa bebas dari pengaruh narkoba," kata Hidayat.
Sementara, Kepala BNNP Gorontalo melalui penanggung jawab bagian umum BNNP Gorontalo Vickry Mohamad mengapresiasi langkah UNG yang berperan proaktif melaksanakan tes urine dalam upaya pencegahan narkoba di lingkungan kampus.
"Kami sangat mendukung inisiatif UNG ini. Langkah tersebut menunjukkan keseriusan institusi pendidikan dalam mendukung program pencegahan dan pemberantasan narkoba," kata Vickry.
Baca Juga: Harga Sapi di Pasar Hewan Gorontalo Mulai Naik
Upaya deteksi dini penyalahgunaan narkoba di UNG disambut positif oleh pejabat, dengan mengikuti seluruh rangkaian tes urine sesuai dengan ketentuan dari BNNP Gorontalo.
Tes tersebut diharapkan dapat memastikan kesehatan dan keselamatan bersama, serta mendukung integritas dan kredibilitas institusi pendidikan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Jalan Nasional Baru Diperbaiki Sudah Hancur, Warga Pertanyakan Kualitas Proyek
-
Tiga Nelayan Pangkep Ditemukan Usai Hilang Lima Hari
-
Dua Pembobol ATM Dengan Las Ditangkap Polisi
-
Demo Pemekaran Luwu Raya Ricuh, Tujuh Satpol PP Terluka
-
Pemprov Sulsel Kebut Perbaikan Jalan Impa Impa Anabanua Kabupaten Wajo