SuaraSulsel.id - Malaysia menyambut baik langkah-langkah tambahan yang Mahkamah Internasional (ICJ) lakukan pada Kamis (28/3) untuk menghentikan genosida di Gaza.
Sabtu 30 Maret 2024, Kementerian Luar Negeri Malaysia (Wisma Putra) dalam pernyataan media yang diterima di Kuala Lumpur, mengatakan Malaysia menyambut baik keputusan ICJ itu terkait Konvensi Pencegahan dan Penghukuman Kejahatan Genosida di Gaza.
Israel terus melakukan operasi militer di seluruh Gaza meskipun telah diadopsi resolusi 2728 (20240) pada 25 Maret 2024 lalu.
Operasi militer itu telah mengakibatkan lebih banyak kematian warga sipil, hancurnya rumah dan infrastruktur, sehingga menyebabkan warga Gaza kehilangan tempat tinggal.
Baca Juga: Butuh Rp1.403 Triliun Untuk Rekonstruksi Jalur Gaza
Wisma Putra mengatakan tindakan tidak manusiawi yang dilakukan Israel merupakan pelanggaran terhadap hukum internasional dan berbagai resolusi yang diadopsi oleh Dewan Keamanan, Majelis Umum, dan Dewan Hak Asasi Manusia PBB.
Malaysia mendesak masyarakat internasional untuk menekan Israel agar memenuhi kewajiban dan menegakkan hukum internasional serta menghentikan kekerasan Israel yang terus berlanjut terhadap rakyat Palestina di Gaza yang saat ini menderita kelaparan, kekurangan gizi dan sakit.
Wisma Putra menyebut Malaysia tetap berkomitmen untuk memperjuangkan masalah Palestina dan akan melanjutkan upaya menuju pembentukan negara Palestina yang merdeka dan berdaulat, berdasarkan perbatasan sebelum tahun 1967, dengan Yerusalem Timur sebagai ibu kotanya, dan agar Palestina diterima sebagai anggota penuh PBB.
Berita Terkait
-
Sandera Wanita Asal Israel Tewas di Jalur Gaza
-
Kecelakaan Maut di Malaysia, 7 WNI Asal Lombok Tewas
-
Pesona Retro Motor Listrik: SM Sport E Classic, Super Cub Versi Zero Emission
-
ICC Keluarkan Surat Perintah Penangkapan Benjamin Netanyahu, Erdogan Bicara Soal Kepercayaan Sistem Internasional
-
Fans Malaysia Iri dengan Pemain Keturunan Timnas Indonesia: Lancar Nyanyi Lagu Tanah Airku
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN
-
Lari Bareng di Bali Bisa Borong Hadiah Ratusan Juta
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik
-
Apakah Garmin Venu 3 Memiliki Layar Sentuh? Temukan Jawaban Beserta Fitur-Fitur yang Dimilikinya
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri