SuaraSulsel.id - Sebuah rekaman video memperlihatkan sepasang muda-mudi di Kota Parepare, Sulawesi Selatan berbuat mesum di pelataran masjid BJ Habibie. Videonya viral di media sosial.
Video itu direkam oleh pengendara yang sedang berhenti di masjid pada Minggu, 3 Maret 2024, dini hari. Lantaran merasa risih, pengendara merekam aksi itu dari dalam mobilnya.
Dalam video terlihat sepasang kekasih itu tak menyadari jika aksinya direkam diam-diam. Keduanya asyik memadu kasih dengan posisi berhadapan di pelataran masjid terapung itu.
Kepala Satpol PP Kota Parepare Ulfa Lanto mengatakan dari video dan keterangan warga pihaknya sudah melakukan tindakan awal terkait kasus yang meresahkan itu. Pihaknya melakukan penyelidikan untuk mencari tahu pelaku.
Baca Juga: Kejar Sendal Hanyut Saat Mengaji di Masjid, Muzair Ikut Terbawa Arus Air
"Ya, betul. Kami melakukan investigasi untuk mengecek kebenaran video itu dan mencari siapa pelakunya," ujar Ulfa, Senin, 4 Maret 2024.
Ulfa menegaskan berbuat asusila di jalanan umum bisa dikenakan pidana enam bulan dan denda Rp25 juta. Hal tersebut termuat di dalam Perda Kota Parepare nomor 7 tahun 2019 pasal 14 tentang ketertiban umum.
"Disitu dijelaskan bahwa setiap orang yang melakukan perbuata asusila di zona hijau atau tempat umum dikenakan ancaman hukuman minimal 6 bulan penjara dan denda Rp25 juta," tegasnya.
Ke depan, kata dia, Satpol PP akan meningkatkan patroli. Utamanya di daerah yang rawan dijadikan tempat mesum dan hal negatif lainnya.
Meski begitu, banyak warganet yang membela kedua remaja tersebut dengan berdalih aib mereka tidak mesti disebar.
Baca Juga: Jadi Ketua DMI Lagi, JK: Saya Tidak Pernah Minta, Tapi Saya Tidak Akan Menolak
"Itu aib. Kalau ada kejadian begitu lagi, mending langsung ditegur, bukan direkam. Jejak digital akan berpengaruh ke depannya, kita sama-sama berdosa," tulis akun @ibrhmkrm_ di instagram.
"Sekarang zamannya viralin dulu baru negur," tulis akun lainnya.
"Kira-kira kalau keberatan yang di video, tidak terima direkam dan disebarluaskan secara umum, kira-kira bagaimana?," komentar akun lain.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
Kehamilan Remaja: Bisakah Kita Berhenti Melihat Pernikahan Sebagai Solusi?
-
Am I There Yet: Eksplorasi Masa Remaja Penuh Makna
-
Viral Ayah di Padangsidimpuan Minta Bantuan Prabowo, Anaknya Jadi Tersangka Gegara Terima Video Asusila
-
Ulasan Novel Game Over, Kisah Romansa Dua Manusia dengan Sifat yang Berbeda
-
Ulasan Buku Titip Rindu Buat Ibu: Kisah Ibu dan Anak yang Terjerat Adat
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
Terkini
-
Kabar Baik! Wapres Gibran Janji Bahas Kelanjutan Pembangunan Stadion Sudiang
-
Dukung Ekonomi Hijau dan Inklusif, BRI Catat Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun
-
Rocky Gerung Kritik Debat Pilkada Makassar: Monoton dan Panelis Tersiksa
-
Azizah Tolak Menyantap Makanan Bergizi Pemberian Wapres Gibran Rakabuming
-
Mau BMW & Hadiah Mewah Lainnya? Yuk! Ikutan BRImo FSTVL