SuaraSulsel.id - Viral video seorang wanita yang diduga tim sukses seorang caleg meminta uang atau istilah "serangan fajar" dikembalikan.
Kejadiannya di kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan.
Dalam video yang dilihat SuaraSulsel.id, pemilik rumah itu didatangi oleh seorang wanita yang diduga tim sukses seorang caleg bernama Umar.
Tim sukses itu meminta agar uang yang sebelumnya diberikan ke warga dikembalikan lagi, karena suara calon legislatif andalannya di tempat pemungutan suara (TPS) tidak sesuai harapan.
Baca Juga: 2 Pelaku Politik Uang Ditangkap di Manado, Barang Bukti Uang Ratusan Juta Rupiah
Si pemilik rumah sempat menunjukkan bukti ke timses itu bahwa sudah mencoblos caleg yang dimaksud. Namun, ia memilih untuk tetap mengembalikan uangnya.
Momen itu pun direkam oleh si pemilik rumah. Ia mengaku didatangi timses caleg untuk meminta kembali uangnya karena kalah suara.
"Tidak usah dijelaskan lagi. Yang penting uangnya sudah dikembalikan, bu," ujar perekam video.
Setelah ditelusuri, kejadian itu diduga terjadi di Daerah Pemilihan III, Kecamatan Alla, Kabupaten Enrekang.
Bawaslu juga sementara melakukan penelusuran.
Baca Juga: RSKD Dadi Makassar Siaga, Ruang Super VIP bagi Caleg Depresi Disiapkan
Komisioner Bawaslu Tri Sutrisno mengaku sudah melihat video tersebut. Mereka juga sudah menurunkan tim untuk menelusuri dugaan politik uang yang melibatkan salah satu caleg bernama Umar.
"Iya, sementara ditelusuri oleh tim soal kebenaran videonya," ujarnya saat dikonfirmasi.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
Vibes Lebaran Orang Kaya Memang Beda, Tak Ada Uang Receh di Keluarga Maia Estianty
-
Hobi Jadi Cuan! Ini Daftar Game Penghasil Saldo DANA Tanpa Deposit 2025
-
Jadi Ibu Bijak, Ini 5 Tips Kelola Uang THR Anak
-
Bolehkah Orang Tua Memanfaatkan Uang THR Anak? Ini Aturan dan Batasan Menurut Islam
-
7 Game Penghasil Uang Saldo DANA Gratis Langsung Tanpa Iklan, Pasti Cuan!
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Rahasia Desa Wunut Klaten Berdaya dengan BRI dan Sejahterakan Warganya
-
Mudik Nyaman Tanpa Khawatir! Ini Upaya Polres Majene Jaga Rumah Warga Selama Libur Lebaran
-
Drama PSU Palopo: Bawaslu Desak KPU Diskualifikasi Calon Wakil Wali Kota?
-
Berpartisipasi dalam BRI UMKM EXPO(RT) 2025, Minyak Telon Lokal Kini Go Global
-
Primadona Ekspor Sulsel Terancam! Tarif Trump Hantui Mete & Kepiting