SuaraSulsel.id - Bagaimana kelanjutan rumah tangga Iptu Alvian Hidayat. Pasca terbongkarnya kasus perselingkuhan istrinya, dokter KDL.
"Sebagai info saya sudah ajukan gugatan perceraian ke lembaga. Supaya menegaskan berita-berita yang beredar. Karena saya jadi kelihatan plin-plan di berita-berita tersebut," kata Iptu Alvian Hidayat, Selasa 31 Oktober 2023.
Beberapa media memberitakan Alvian Hidayat masih mencintai istrinya KDL dan menuding Alvian Hidayat menyesal telah membongkar kasus perselingkuhan istrinya.
Sebelumnya kasus perselingkuhan dokter muda KDL bersama seniornya yang tengah menempuh pendidikan kedokteran lanjutan atau residen di Universitas Hasanuddin Makasar heboh di media sosial.
Alvian Hidayat yang masih suami sah KDL membantah sejumlah pemberitaan yang mengklaim sebagai pernyataan Alvian Hidayat menuding kampus Unhas membiarkan sejumlah kasus perselingkuhan terjadi dengan bebas.
"Pemberitaan yang menyebutkan bahwa ada statement saya yang seolah-olah menyudutkan Kampus Unhas itu saya pastikan bukan berasal dari saya. Statement yang ada dalam berita tersebut menyebutkan hubungan gelap antara para dokter muda kerap terjadi di lingkup Kampus Unhas tidaklah benar," ujar Alvian Hidayat.
Pernyataan Alvian Hidayat merespon sejumlah pemberitaan yang akhir-akhir ini menyebutkan bahwa sejumlah isu perselingkuhan yang melibatkan seorang mahasiswa senior dan junior dalam lingkungan Universitas Hasanudin merupakan hal yang lumrah terjadi.
Khususnya di kalangan para mahasiswa baik yang tengah menempuh pendidikan dokter maupun yang tengah menempuh pendidikan kedokteran lanjutan atau koas.
Alvian Hidayat menyebutkan, usai pemberitaan terkait hal tersebut menjadi viral, dirinya telah berusaha menghubungi sejumlah media online yang telah mempublikasikan hal tersebut untuk melakukan klarifikasi.
Baca Juga: Menakar Gaji Iptu Alvian Hidayat, Benarkah Jadi Alasan Karina Dinda Lestari Selingkuh?
Meski dirinya sudah membantah isi pemberitaan tersebut, namun hinggah kini berita dengan narasi yang dimuat tidaklah benar dan sama sekali belum mendapatkan tanggapan untuk diperbaiki atau dirubah.
"Saya sudah berusaha mencoba menghubungi media tersebut untuk melakukan klarifikasi. Namun hinggah kini belum ada perubahan atau perbaikan," ucapnya.
Menurut Alvian Hidayat, munculnya berita-berita tersebut juga tidak dilakukan melalui sebuah proses konfirmasi atau wawancara dengannya. Dia merasa tidak pernah mengeluarkan pernyataan seperti itu.
"Semua statement saya terkait permasalahan tersebut hanya saya sampaikan ke penyidik, itu pun hanya berupa fakta - fakta dari kejadian yang ada. Dan saya juga tidak pernah menyampaikan bahwa kasus hubungan gelap antar mahasiswa sudah menjadi hal biasa dalam lingkup kampus," ungkapnya.
Saya sudah menyerahkan permasalahan ini untuk ditangani oleh penyidik di Polda Sulsel. Saya juga berharap agar kita semua ikut menjaga situasi yang kondusif dan tidak lagi mengembangkan opini-opini liar. Sehingga tidak mengganggu proses hukum yang sedang berjalan.
Hingga berita ini ditayangkan, sosok dokter KDL belum berhasil dimintai klarifikasi. Dokter KDL juga disebut tidak pernah masuk kampus semenjak kasus perselingkuhannya viral.
Berita Terkait
-
Bias Antara Keadilan dan Reputasi, Mahasiswi Lapor Dosen Cabul Dituduh Halusinasi
-
UKT Lebih Murah, Ini 6 Jurusan Kuliah yang Mirip dengan Kedokteran
-
Tergoda Gift TikTok, Istri Bawa Kabur Anak dan Buku Nikah Demi Selingkuhan!
-
Paula Verhoeven Nangis vs Baim Wong Semringah usai Sidang Cerai: Lega Sudah Umbar Bukti Selingkuh?
-
5 Sumber Belajar Online Terpercaya untuk Mahasiswa Kedokteran
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Terungkap! Sanksi Dosen Pelaku Pelecehan Seksual di Unhas Tidak Berat
-
Daftar Pemain PSM Makassar Dipanggil PSSI untuk Piala AFF 2024
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN
-
Lari Bareng di Bali Bisa Borong Hadiah Ratusan Juta
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik