SuaraSulsel.id - Ketua PDIP Sulawesi Selatan Andi Ridwan Wittiri mengaku tetap kompak mendukung Ganjar Pranowo-Mahfud MD sebagai calon Presiden dan Wakil Presiden pada Pemilu 2024.
Ia menegaskan seluruh kader PDIP di Sulsel tak terpengaruh dengan membelotnya kader PDIP Gibran Rakabuming Raka.
Seperti diketahui, bakal calon Presiden RI Prabowo Subianto mengumumkan putra sulung Presiden RI itu sebagai bakal calon wakilnya, Minggu, 22 Oktober 2023 malam.
"Biasa aja. PDIP ini kan terbiasa menghadapi yang namanya kader yang keluar, kadang juga masuk. Biasa aja," ujar Andi Ridwan Wittiri, Senin, 23 Oktober 2023.
Ridwan mengatakan pihaknya sudah menggelar rapat konsolidasi dengan semua pengurus partai dan tim pemenangan untuk konsisten memenangkan Ganjar-Mahfud. Suara PDIP di Sulsel sendiri tidak akan terpecah dan tidak terpengaruh dengan Gibran Rakabuming.
"Soal basis apakah mengganggu suara? nggak. PDIP itu basisnya wong cilik dan tidak terpengaruh dengan pindahnya mas Gibran atau apa," jelasnya.
Lebih lanjut, anggota Komisi VII DPR RI itu mengatakan Gibran masih dinyatakan sebagai kader PDIP selama belum deklarasi. Namun, jika Gibran menerima pinangan Prabowo Subianto maka akan ada sanksi administrasi yang diberikan.
"Belum, dia masih kader. Belum deklarasi, kok," tegasnya.
"Cuma memang ada di aturan bahwa kalau dia diusung atau pindah ke partai lain, maka ada sanksi administrasi dari partai kami. Apakah diberhentikan atau mundur," tegasnya.
Walau demikian, Ridwan mengaku PDIP di Sulsel tetap menghormati keputusan Gibran Rakabuming yang hendak maju jadi calon wakil presiden. Menurutnya, itu adalah hak politik secara pribadi.
"Dan itu hak politik seseorang. Itu tidak boleh kita larang," kata Ridwan.
Seperti diketahui, bakal calon presiden dari Koalisi Indonesia Maju, Prabowo Subianto mengumumkan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menjadi cawapresnya.
Pengumuman itu disampaikan Prabowo di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Minggu, 22 Oktober 2023.
Menurut Prabowo, nama Gibran sudah disepakati oleh Koalisi Indonesia Maju.
"Kita telah berembuk secara final, secara konsensus seluruhnya sepakat mengusung Prabowo Subianto sebagai capres untuk 2024-2029 dan saudara Gibran Rakabuming Raka sebagai cawapres dari Koalisi Indonesia Maju," ujarnya.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Bupati Kolaka Timur Nonaktif Pilih 'Duel' Langsung, Tolak Eksepsi Kasus Korupsi
-
Polda Sulteng Ungkap Penyebab Kematian Afif Siraja
-
Ada Apa? Paru-paru 60 Ribu Warga Makassar Akan Diperiksa
-
Begini Dua Skenario Pemilihan Rektor Unhas
-
Wali Kota Makassar Murka Lihat Pegawai Duduk Santai Merokok di Jam Kerja