SuaraSulsel.id - Gelandang PSM Makassar Kenzo Nambu dicurigai bakal menyusul Wiljan Pluim yang hengkang dari Skuad Juku Eja jelang paruh musim BRI Liga 1 2023-2024.
Isu ini muncul selepas Kenzo Nambu membagikan unggahan di akun Instagram pribadinya. Pemain asal Jepang tersebut mengisyaratkan dirinya ingin hengkang.
Dalam unggahannya, Kenzo Nambu memperlihatkan cuplikan aksinya saat pertandingan. Pemain berusia 31 tahun itu mengedit video tersebut dan berseloroh tengah membuat riwayat diri.
"Saya sedang membuat CV saya sendiri," tulisnya seperti yang diunggah @indotransfer, Senin (11/10/2023).
Baca Juga: Sempat Isyratkan Pensiun jika Tinggalkan PSM Makassar, Wiljan Pluim Justru Gabung Borneo FC
Postingan tersebut sontak memantik komentar warganet. Banyak yang berspekulasi bila Kenzo Nambu ingin mengikuti jejak Wiljan Pluim yang mengakhiri kerja sama dengan PSM dan hijrah ke tim lain.
"Siap-siap di Linkedinnya Kenzo ganti status jadi open to work," kata @nrk***.
"Para pemain sekarang main bagus bukan buat PSM lagi tapi biar dilirik tim lain karena niatnya mau cabut, wkwk," sahut @ain***.
"Legendanya aja gak dihargain, apa lagi pemain yang baru semusim dua musim," timpal @honey***.
Terlepas dari itu, PSM Makassar menjadi sorotan beberapa waktu belakangan. Setelah diterpa rumor krisis finansial hingga tak sanggup membayar gaji pemain dan staf, sang juara BRI Liga 1 musim 2022-2023 mulai kehilangan pemain-pemain kuncinya.
Baca Juga: Jeda Kompetisi BRI Liga 1, Bali United Punya Keuntungan Jelang Hadapi Persebaya Surabaya
Terbaru, PSM Makassar mendepak Wiljan Pluim, pemain senior yang sudah tujuh tahun mengabdi. Tak berselang lama, pemain asal Belanda itu diketahui merapat ke Borneo FC.
Sementara itu, bursa transfer paruh musim BRI Liga 1 dibuka dalam waktu dekat. Bukan mustahil, transfer mengejutkan akan terjadi di PSM.
Berita Terkait
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- 6 Mobil Bekas 7 Seater Termurah: Nyaman untuk Keluarga, Harga di Bawah Rp 70 Juta
Pilihan
-
Sosok Chasandra Thenu, Selebgram Ambon Akui Dirinya Pemeran Video Viral 1,6 Menit
-
Harga Emas Antam Kembali Longsor, Kini Dibanderol Rp 1.907.000/Gram
-
Azizah Salsha, Istri Pratama Arhan Dihujat Habis-habisan Promosi Piala Presiden 2025
-
Diogo Jota Tewas di Jalanan Paling Berbahaya: Diduga Pakai Mobil Sewaan
-
Riau Bangga! Tarian Anak Pacu Jalur Viral Dunia, Ditiru Bintang PSG hingga Pemain AC Milan
Terkini
-
UMKM Kuliner Naik Kelas, Binaan BRI Sukses Ekspor Berkat Strategi Pasar Tepat
-
Fadli Zon Ungkap Fakta Mengejutkan Keris Sulawesi Selatan
-
5 Rumah Adat Sulawesi Selatan: Dari Tongkonan Mendunia Hingga Langkanae Penuh Filosofi
-
Gubernur Sulsel Surati Prabowo, Minta Evaluasi Tambang Emas Raksasa di Luwu
-
Polisi Sebut Korban Tewas di Bulukumba Perakit Bom