SuaraSulsel.id - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) terus mendorong agar semua daerah menerapkan sistem digitalisasi. Hal tersebut akan membuat pelayanan ke masyarakat lebih cepat dan efisien.
"Saya berharap, seluruh daerah di Sulsel konsisten menuju 100 persen digitalisasi. Kita bisa bayangkan, akan lebih cepat dan efisien dan tidak ada lagi pelayanan secara manual," kata Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Provinsi Sulsel, Andi Darmawan Bintang, dalam sambutannya di acara Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Sulsel, di Hotel Mercure Makassar, Kamis, 22 Juni 2023.
Menurut Andi Darmawan, untuk mengejar digitalisasi dan transparansi transaksi, serta akuntabilitas dalam dunia digitalisasi, tidak ada yang bisa lagi disembunyikan.
"Ini adalah tujuan kita untuk merancang ini semua, untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat," ujarnya.
Baca Juga: PJ Sekda Sampaikan Pendapat Gubernur Sulsel Terhadap Tiga Ranperda Inisiatif DPRD
Semua daerah juga diharapkan agar tidak pernah berhenti untuk berinovasi, terutama dalam bidang digitalisasi perbankan, atau yang berkaitan dengan transaksi.
"Bagaimana agar kita berinovasi secara terus menerus dalam menciptakan digitalisasi pembayaran," harapnya.
Deputi Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sulsel, Rudy Bambang Wijanarko, mengatakan saat ini Bank Indonesia mengeluarkan hasil-hasil survei tentang kemajuan transaksi di Sulsel.
"Saat ini Sulsel termasuk daerah dengan tingkat transaksi tertinggi di wilayah Indonesia bagian timur, terutama di sektor komunikasi dan informasi," katanya.
Sementara itu, Direktur Operasional dan Teknologi Informasi PT. Bank Sulselbar, Iswandi Ayub, menjelaskan, saat ini Bank Sulselbar sudah memiliki Bank Sulselbar Syariah dan sudah lumayan besar nasabahnya.
"Kami terus kembangkan bagaimana agar proses transaksi terus mengikuti kemajuan, terutama virtual akun dan QR," katanya.
Berita Terkait
-
Pendidikan di Era Digital: Bagaimana Jika Ki Hajar Dewantara Tahu AI?
-
Antrean Panjang Bikin Pelanggan Kabur? Atasi dengan Sistem Pembayaran Digital!
-
Lebaran Nyaman dan Transaksi Lancar, BRI Jamin Keandalan E-Channel
-
Cara Top Up DANA 5 Juta Tanpa Batas Harian, Wajib Upgrade DANA Premium?
-
Berapa Biaya Transfer GoPay ke DANA Rp 10 Juta? Ini Penjelasannya
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
Terkini
-
Spekulan Mengintai! Kenaikan Harga Emas Bisa Jadi Bumerang untuk Anda, Ini Kata Ahli
-
Skandal Syahrul Yasin Limpo Meluas: KPK Panggil Salsa Nabila Hardafi
-
Klaster Usaha Tenun Ulos Ini Berhasil Kirim Produk ke Amerika Serikat Berkat Klasterkuhidupku BRI
-
BRI Dorong UMKM Go Global, Dukung Partisipasi di Pameran Internasional Singapura 2025
-
Bos Uang Palsu UIN Alauddin Annar Sampetoding Dilimpahkan ke Kejaksaan