SuaraSulsel.id - Relawan Ganjar Pranowo bernama GP Mania akan bubar dan batal mendukung Gubernur Jawa Tengah sebagai Calon Presiden 2024.
Diketahui, Ketua Relawan Ganjar Pranowo Mania Immanuel Ebenezer atau Noel akan mengumumkan pembubaran relawan pada Kamis, 9 Februari 2023. Mereka akan menggelar jumpa pers.
Hal tersebut mendapat reaksi dari sejumlah relawan Ganjar di daerah lain. Di Sulawesi Selatan misalnya.
Ketua DPW Sahabat Ganjar Sulsel Subaer Silaleng mengatakan, hal tersebut tidak berpengaruh terhadap semangat relawan lainnya. Malah semakin kompak untuk mensosialisasikan Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden.
Baca Juga: Gubernur Ganjar Sebut NU Sudah Memberikan Kontribusi yang Luar Biasa Bagi Negara
"Gak ada masalah. Berarti GP Mania tidak total dalam mendukung pak Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden 2024," ujarnya saat dikonfirmasi, Selasa, 7 Februari 2023.
Subaer mengaku belum tahu alasan pasti. Kenapa kelompok Noel membatalkan dukungan ke Ganjar Pranowo. Tapi ia menilai, GP Mania tidak konsisten.
"Kita sangat sayangkan ada relawan yang gak konsisten. Sampai saat ini, kita juga masih berbincang dengan sesama relawan lain penyebabnya (bubar) apa, dan ada yang ngomong, memang internal mereka rada-rada gimana gitu (bermasalah)," jelasnya.
Subaer menegaskan, relawan di Sulawesi Selatan masih sangat setia hingga kini. Tahun ini, mereka akan fokus melakukan sejumlah kegiatan untuk memperkenalkan Ganjar Pranowo ke masyarakat.
"Dari 2021 kami sangat konsisten akan mengawal pak Ganjar. Bahkan sampai setelah Pilpres nanti. Jadi, satu aja (organisasi) yang membubarkan diri, tidak masalah. Kami selalu setia," tuturnya.
Baca Juga: Relawan Ganjar Pranowo Mania Dibubarkan, Jokman Batal Dukung Capres Rambut Putih?
Sebelumnya, relawan Jokowi Mania yang dipimpin Immanuel Ebenezer menyatakan dukungan terhadap Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden 2024. Mereka lalu membentuk kelompok bernama GP Mania.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Jokowi Masih Dianggap 'Bos', Ganjar Komentari Matahari Kembar
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
-
Ganjar Pasang Badan! Hadiri Sidang Hasto, Beri Dukungan Moral di Tengah Kasus Suap PAW
-
Tonton Langsung Sidang Kasus Sekjen PDIP, Ganjar Pranowo: Semangat Mas Hasto
-
Kongres PDIP Terus Ditunda, Ganjar Pranowo Ungkap Alasan 'Hari Baik', Tapi Ada Apa Sebenarnya?
Terpopuler
- Pascal Struijk Aneh dengan Orang Indonesia: Kok Mereka Bisa Tahu
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Memutuskan Pindah Homebase Musim Depan, Dua Tim Promosi Angkat Kaki
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp60 Jutaan: Pilihan untuk Keluarga Baru, Lengkap Perkiraan Pajak
Pilihan
-
Geely Auto Luncurkan Galaxy Cruiser, Mobil Berteknologi Full AI di Auto Shanghai 2025
-
Jakmania Bersuara: Lika Liku Sebarkan Virus Orange di Kandang Maung Bandung
-
Ikuti Jejak Doan Van Hau, Bintang Thailand Kena Karma Usai Senggol Timnas Indonesia?
-
Hasil BRI Liga 1: Dibantai Borneo FC, PSIS Semarang Makin Terbenam di Zona Degradasi
-
5 Rekomendasi HP dengan Kecerahan Layar Maksimal di Atas 1000 Nits, Jelas dan Terang di Luar Ruangan
Terkini
-
Misteri Angngaru: Mengapa Tarian Adat Makassar Ini Bisa Merenggut Nyawa? Ini Kata Ahli dan MUI
-
STNK Palsu Bikin Resah Warga Sulsel, Dijual Rp2,5 Juta
-
Helen's Night Mart Makassar Digerebek: Ratusan Miras Ilegal Disita!
-
Hadirkan Layanan Keuangan, BRI Jangkau 88% Wilayah Indonesia Lewat 1,2 Juta AgenBRILink
-
Klaim Saldo DANA Kaget Rp200 Ribu Sebelum Pulang dari Kantor