SuaraSulsel.id - Relawan Ganjar Pranowo bernama GP Mania akan bubar dan batal mendukung Gubernur Jawa Tengah sebagai Calon Presiden 2024.
Diketahui, Ketua Relawan Ganjar Pranowo Mania Immanuel Ebenezer atau Noel akan mengumumkan pembubaran relawan pada Kamis, 9 Februari 2023. Mereka akan menggelar jumpa pers.
Hal tersebut mendapat reaksi dari sejumlah relawan Ganjar di daerah lain. Di Sulawesi Selatan misalnya.
Ketua DPW Sahabat Ganjar Sulsel Subaer Silaleng mengatakan, hal tersebut tidak berpengaruh terhadap semangat relawan lainnya. Malah semakin kompak untuk mensosialisasikan Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden.
Baca Juga: Gubernur Ganjar Sebut NU Sudah Memberikan Kontribusi yang Luar Biasa Bagi Negara
"Gak ada masalah. Berarti GP Mania tidak total dalam mendukung pak Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden 2024," ujarnya saat dikonfirmasi, Selasa, 7 Februari 2023.
Subaer mengaku belum tahu alasan pasti. Kenapa kelompok Noel membatalkan dukungan ke Ganjar Pranowo. Tapi ia menilai, GP Mania tidak konsisten.
"Kita sangat sayangkan ada relawan yang gak konsisten. Sampai saat ini, kita juga masih berbincang dengan sesama relawan lain penyebabnya (bubar) apa, dan ada yang ngomong, memang internal mereka rada-rada gimana gitu (bermasalah)," jelasnya.
Subaer menegaskan, relawan di Sulawesi Selatan masih sangat setia hingga kini. Tahun ini, mereka akan fokus melakukan sejumlah kegiatan untuk memperkenalkan Ganjar Pranowo ke masyarakat.
"Dari 2021 kami sangat konsisten akan mengawal pak Ganjar. Bahkan sampai setelah Pilpres nanti. Jadi, satu aja (organisasi) yang membubarkan diri, tidak masalah. Kami selalu setia," tuturnya.
Baca Juga: Relawan Ganjar Pranowo Mania Dibubarkan, Jokman Batal Dukung Capres Rambut Putih?
Sebelumnya, relawan Jokowi Mania yang dipimpin Immanuel Ebenezer menyatakan dukungan terhadap Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden 2024. Mereka lalu membentuk kelompok bernama GP Mania.
Deklarasi GP Mania untuk mendukung Ganjar sudah dilakukan di sejumlah daerah. Namun, kata Subaer, GP Mania belum terbentuk di Sulsel hingga kini.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
Resmi! Basuki Terpilih Jadi Ketum Kagama Gantikan Ganjar Pranowo
-
Jubir PDIP Sebut Ada Kepanikan, Ganjar Singgung Efek Jokowi Kampanye di Purwokerto
-
Beda Pendidikan Hetty Andika Perkasa vs Siti Atikoh, Adab Temani Suami Kampanye Dibanding-bandingkan
-
Ucapkan Selamat ke Prabowo, Wajah Glowing Ganjar Pranowo Bikin Salfok: Cocok Jadi Influencer
-
Terungkap! Ini Penyebab Ganjar Tak Hadiri Pelantikan Prabowo-Gibran
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI
-
Bye-bye Stadion Mattoanging, Welcome Stadion Sudiang 2025!
-
Polri Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024, Ancam Tindak Tegas Anggota yang Berpolitik Praktis