SuaraSulsel.id - Direktur Pengelola PT Pelabuhan Indonesia (Persero), Putut Sri Muljanto mengunjungi Terminal Penumpang “Anging Mammiri” Pelabuhan Makassar. Untuk memantau kesiapan Pelindo Regional 4 Makassar dalam menghadapi arus mudik Natal 2022 dan Tahun Baru 2023 (Nataru).
Dalam kesempatan tersebut, Direktur Pengelola Pelindo bersama Direktur Usaha Angkutan Barang dan Tol Laut PT Pelayaran Indonesia (Pelni), Yossianis Marciano didampingi Division Head Operasi Pelindo Regional 4, Yusida M. Palesang dan General Manager Pelindo Regional 4 Makassar, Suhadi Hamid, melakukan sidak untuk mengecek kesiapan Terminal Penumpang Pelabuhan Makassar dalam menghadapi mudik Nataru kali ini.
“Sidak kali ini kami memeriksa satu per satu semua fasilitas pendukung yang ada guna memastikan kesiapannya, seperti ruang VIP, ruang menyusui, toilet, dan ruang tunggu pada Terminal 1 dan Terminal 2 di Pelabuhan Makassar,” ujar Putut, Jumat (09/12/2022).
Selain itu, dalam rangka kerja sama peningkatan kualitas layanan kepada penumpang kapal, Pelindo dan Pelni berkomitmen untuk meningkatkan kualitas layanan khususnya barang kargo.
Adapun barang yang diangkut Kapal Pelni terdiri dari dua jenis, yakni barang resi dan bagasi penumpang. Alur prosedur selama ini masih dipandang kurang efektif, di mana antara barang resi dan bagasi penumpang masih terpisah melalui dua jalur yang berbeda sehingga riskan terjadi barang tercecer atau hilang.
“Oleh sebab itu, dalam kunjungan kali ini, kami yaitu Pelindo dan Pelni juga melakukan koordinasi untuk menyamakan persepsi terkait alur Standar Operasional Prosedur atau SOP untuk pengelolaan barang kargo tersebut,” beber putut.
General Manager Pelindo Regional 4 Makassar, Suhadi Hamid menambahkan bahwa ke depannya nanti alur pengelolaan barang akan disamakan yaitu melalui area konsolidasi yang ditetapkan bersama yaitu Gudang 104.
“Walaupun barang resi atau bagasi penumpang, semua akan disamakan melalui area konsolidasi sehingga aman dan nyaman dan pergerakan barang terpantau dengan baik,” tukas Suhadi.
Direktur Pengelola bersama rombongan juga mengunjungi RTS (Ruang Tunggu Sementara) yang dibangun oleh Pelindo untuk memberikan pelayanan tambahan kepada para penumpang yang menunggu kapal tiba atau transit pindah kapal (diatas 24 jam).
Baca Juga: AJI Makassar Minta Publik Tidak Menyalahkan Korban Pelecehan Seksual
Usai melakukan kunjungan lapangan, rombongan kemudian melakukan sharing diskusi di Ruang Rapat Serbaguna Lantai 7 Kantor Pelindo Regional 4 untuk menyamakan persepsi dan persiapan matang dan cepat serta progresif karena dalam waktu dekat arus penumpang Nataru diprediksi akan segera tiba dan melonjak.
Berita Terkait
-
Mira Hayati Tidak Dipenjara di Sel, Nikmati 'Kebebasan' Meski Rugikan Ribuan Orang
-
Harga Tiket Kapal Laut Makassar-Surabaya April 2025 dengan Jadwal Terbaru
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Buka Kans Akhiri Titel Juara Bertahan Puluhan Tahun Wakil Singapura
-
Hina Indonesia Negara Miskin, Anco Jansen Kini Semprot Mees Hilgers Cs
-
Kandaskan CAHN FC, PSM Makassar Lanjutkan Hegemoni Persepakbolaan Indonesia atas Vietnam
Terpopuler
- Pemilik Chery J6 Keluhkan Kualitas Mobil Baru dari China
- Profil dan Aset Murdaya Poo, Pemilik Pondok Indah Mall dengan Kekayaan Triliunan
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
Pilihan
-
Harga Emas Antam Lompat Tinggi Lagi Rp34.000 Jadi Rp1.846.000/Gram
-
IHSG Naik 5,07 Persen Pasca Penundaan Tarif Trump, Rupiah Turut Menguat!
-
Bodycharge Mematikan Jadi Senjata Rahasia Timnas U-17 di Tangan Nova Arianto
-
Kami Bisa Kalah Lebih Banyak: Bellingham Ungkap Dominasi Arsenal atas Real Madrid
-
Zulkifli Hasan Temui Jokowi di Solo, Akui Ada Pembicaraan Soal Ekonomi Nasional
Terkini
-
Insentif Guru Besar Unhas Naik Jadi Rp5 Juta
-
Polisi Gadungan Beraksi di Gowa, Begini Caranya Tipu Korban Hingga Terciduk
-
Mira Hayati Jadi Tahanan Kota, Perampok Toko Emas Ditangkap Polisi
-
Appi Alihkan Anggaran Truk Pengangkut Sampah ke Perbaikan Sekolah dan Seragam Sekolah Gratis
-
Berkat Pendanaan KUR dari BRI, Toko Kelontong Suryani Kini Hasilkan Rp500 Ribu per Hari