SuaraSulsel.id - Sesama fotografer terlibat perkelahian di Menara Phinisi Universitas Negeri Makassar (UNM), Jalan AP Pettarani Makassar, Selasa 18 Oktober 2022.
Mengutip Terkini.id -- jaringan Suara.com, perkelahian mengakibatkan sejumlah mahasiswa yang wisuda panik.
Salah satu petugas keamanan kampus sempat melerai. Diduga perkelahian itu dilakukan oleh fotografer yang tidak terdaftar di panitia acara wisuda UNM.
Kemudian fotografer lainnya datang, cekcok dan terjadi adu jotos. Motif perkelahian itu diduga karena rebutan wisudawan yang ingin memakai jasa fotografer.
Humas Kampus UNM Burhanuddin mengatakan, oknum yang berkelahi bukan dari kalangan mahasiswa. Melainkan orang luar.
“Itu orang luar yang berkelahi, bukan mahasiswa kami. Perkelahian selesai setelah pihak keamanan kampus melerai,” kata Burhanuddin.
Dia menambahkan bahwa kejadian tersebut seusai pelaksanaan wisuda.
“Sudah lama selesai wisuda. Kejadiannya saat para wisudawan tengah berfoto-foto,” tambahnya.
Burhanuddin mengatakan diduga kedua belah pihak memiliki dendam lama. Satu saksi kejadian, Budi (32 tahun) mengaku perkelahian itu dilakukan sesama fotografer.
Baca Juga: Nyesek, Foto-Foto Pengantin Dihilangkan Fotografer dan Hanya Akan Diganti Foto Frame 20R
Hal itu berawal dari seorang fotografer yang memanggil rekannya. Hingga ribut dan terjadi saling pukul.
“Yang berkelahi bukan fotografer resmi yang terdaftar di panitia wisuda,” ungkapnya.
Ketua UPT Keamanan Kampus UNM Dahlan mengatakan, insiden perkelahian itu terjadi setelah proses wisuda selesai digelar.
Dahlan mengungkapkan, berdasarkan informasi dua fotografer yang berkelahi saling menyimpan dendam. Sebelumnya mereka juga sempat terlibat cekcok di acara wisuda yang digelar di Hotel Claro.
“Yang berkelahi 2 orang. Menurut informasinya persoalan pelanggan foto wisuda di (hotel) Claro. Kasus lama ketemu di sini (wisuda UNM), akhirnya berkelahi, baku pukul,” ungkap Dahlan.
UNM juga menegaskan dalam insiden perkelahian dua fotografer itu sama sekali tidak ada mahasiswa yang terlibat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Jalan Nasional Baru Diperbaiki Sudah Hancur, Warga Pertanyakan Kualitas Proyek
-
Tiga Nelayan Pangkep Ditemukan Usai Hilang Lima Hari
-
Dua Pembobol ATM Dengan Las Ditangkap Polisi
-
Demo Pemekaran Luwu Raya Ricuh, Tujuh Satpol PP Terluka
-
Pemprov Sulsel Kebut Perbaikan Jalan Impa Impa Anabanua Kabupaten Wajo