SuaraSulsel.id - Pelatih sepak bola berkebangsaan Belanda, Robert Rene Alberts mundur dari kursi Pelatih Kepala Persib Bandung berdasarkan pernyataan resmi klub pada Rabu siang 10 Agustus 2022.
Dengan begitu, Persib dan Robert Alberts kini tak lagi menjalin kerjasama. Hal itu tak terlepas dari performa Persib yang belum mendapat kemenangan dalam tiga laga awal di Liga 1 musim 2022/2023.
"Sekarang Rene (Robert) sudah tidak ada lagi di Persib, pada saat lawan Semarang (PSIS), sudah tidak lagi bersama kita," kata Komisaris PT Persib Bermartabat Umuh Muchtar saat berpidato di hadapan aksi ribuan Bobotoh di Graha Persib, Kota Bandung, Jawa Barat.
Berdasarkan pernyataan resmi klub, keputusan mundur dari pelatih kepala merupakan sikap yang diambil Robert.
Baca Juga: Update Persib, Alasan Robert Rene Alberts Putuskan Mundur dari Kursi Pelatih
Langkah itu diambil oleh Robert demi kebaikan bersama, khususnya Persib.
Selain itu, mundurnya Robert itu pun buntut dari adanya aksi dari ribuan Bobotoh di Graha Persib pada Rabu Siang.
Viking Persib Club menyatakan ada sekitar 5.000 orang yang hadir dalam aksi tersebut.
Ribuan Bobotoh itu melakukan aksi untuk menyampaikan dua tuntutan. Tuntutan pertama yakni Robert Alberts harus mundur dari kursi pelatih, dan menuntut manajemen Persib membenahi sistem penjualan tiket untuk laga Persib.
Adapun mengenai penunjukan pelatih baru, Umuh mengatakan hal tersebut masih dalam proses. Sehingga kini pun Persib belum menggaet pelatih baru pengganti Robert.
Baca Juga: Geruduk Graha Persib Bandung, Bobotoh Teriak Rene Out!
"Masih proses, tidak semudah itu (menunjuk pelatih)," kata Umuh saat berpidato. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
-
Cinta Tak Berbalas! Ciro Alves Ingin Bertahan, Tapi Persib Diam
Terkini
-
5 Maklumat MUI Kota Makassar Terkait LGBT
-
Rumah Digeledah di Makassar Terkait Kasus Kredit PT Sritex
-
Selvi Ananda Dua Kali Salah: Sulawesi Disebut Sumatera, Ini Reaksi Hadirin
-
Dari Lomba Masak Jadi Jutawan: Kisah Inspiratif Ibu Rumah Tangga Ubah Kelor Jadi Cuan
-
20 Orang Jaga Sapi Kurban Presiden Prabowo! Ini Alasan Juventus Jadi Pilihan Istimewa