SuaraSulsel.id - Sebanyak 12.750 Rumah Tangga Miskin (RTM) di kota Ambon menerima bantuan alat tambahan Set Top Box (STB) TV digital dari Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemkominfo).
"Kementerian Kominfo menyediakan bantuan STB 12.750 unit bagi RTM di Kota Ambon, tetapi jumlah tersebut perlu divalidasi kembali. Terkait dengan beberapa persyaratan yang harus dipenuhi," kata Sekretaris Dinas Komunikasi Informatika dan Persandian kota Ambon, Ronald Lekransi di Ambon, Selasa 2 Agustus 2022.
Dikatakan, sesuai amanat UU Cipta Kerja, Kementerian Kominfo RI akan menghentikan penyiaran Televisi (TV) analog untuk migrasi ke siaran TV digital atau disebut Analog Switch-Off (ASO) yang akan dilaksanakan mulai 2 November 2022.
Dengan migrasi tersebut masyarakat yang ingin menikmati siaran Digital membutuhkan alat tambahan pada TV yang disebut Set Top Box (STB).
Baca Juga: Bika Ambon, Makanan Khas Melayu yang Namanya Masih Diliputi Misteri
Pemerintah daerah katanya, memiliki peran penting dalam mendukung migrasi TV analog ke digital.
“Sosialisasi migrasi TV Analog ke Digital dilaksanakan agar masyarakat mengetahui program pemerintah ini, sehingga tidak terjadi gejolak atau kepanikan saat siaran anlog dimatikan." ujarnya.
Ia menyatakan, tidak semua RTM akan menerima bantuan STB karena hanya yang sesuai dengan kriteria, yakni memiliki pesawat TV analog dan menikmati siaran melalui antena UHF, bukan parabola/ langganan TV kabel.
Lokasi rumah berada dalam jangkauan siaran digital, bersedia memanfaatkan bantuan STB, serta satu rumah hanya dapat menerima satu STB saja.
"Karena itu data penerima bantuan STB perlu divalidasi semua Kades, raja atau lurah, agar tepat sasaran, dan nantinya data penerima bantuan akan ditetapkan melalui surat keputusan Pj. Wali Kota," ujarnya. (Antara)
Baca Juga: Sidang Perdana Penyalahgunaan Narkoba Dengan Terdakwa Oknum Anggota Polisi Digelar di Ambon
Berita Terkait
-
Denny Landzaat Pulang Kampung ke Ambon: Diarak Warga hingga Pidato Bahasa Indonesia
-
Joey Pelupessy Keturunan Mana? Gelandang Eropa Resmi Dinaturalisasi dan Siap Bela Timnas
-
Dibandingkan karena Bika Ambon! Adu Pendidikan Tasyi Athasyia Vs Nicky Tirta
-
3 Hari Hilang hingga Keluarganya Panik, Pria Ini Ternyata Selamat saat Ditemukan Tim SAR
-
Tasyi Athasyia Ngotot Bika Ambon Tetap Lembut meski Dimasukkan ke Kulkas, Ini Kata Ahli Kuliner
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Wakil Presiden yang Tegur Menteri Pertanian Amran Sulaiman: Jusuf Kalla atau Ma'ruf Amin
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini