SuaraSulsel.id - Penjabat Gubernur Sulawesi Barat Akmal Malik memerintahkan organisasi perangkat daerah (OPD) mempercepat serapan atau realisasi anggaran APBD 2022. Agar masyarakat segera merasakan manfaat pembangunan.
"Meskipun realisasi anggaran APBD yang dikelola pemerintah Sulbar tertinggi kedua di Indonesia, itu bukan hasil yang bagus," kata Akmal Malik, Kamis 14 Juli 2022.
Ia menyebutkan realisasi belanja APBD Sulbar saat ini telah mencapai 40 persen dari anggaran APBD 2022 Sulbar dengan besaran sekitar Rp2 triliun.
Namun, menurut dia, realisasi tersebut masih sangat rendah karena saat ini telah memasuki triwulan ketiga atau berada pada semester dua masa penggunaan anggaran.
Baca Juga: Penjabat Gubernur Sulbar Minta Penyaluran Daging Kurban Menggunakan Daun Pisang Atau Daun Jati
"Seharusnya realisasi anggaran APBD sudah di atas 50 persen, agar masyarakat secepatnya merasakan pembangunan yang dijalankan pemerintah," katanya.
Oleh karena itu ia memerintahkan OPD melakukan percepatan kinerja agar program pembangunan tidak menumpuk dan direalisasikan pada akhir tahun.
"Kerjakan sekarang, jangan ditumpuk pada akhir tahun, komunikasi OPD harus ditingkatkan dalam menyukseskan pelaksanaan setiap program pembangunan," katanya.
Ia juga meminta Pemprov Sulbar dapat menyelaraskan program prioritas yang dilaksanakan dengan pokok pokok pikiran DPRD Sulbar sehingga pembangunan berjalan baik dan masyarakat merasakan pembangunan.
Ia mengatakan pihaknya juga terus melakukan inspeksi mendadak ke seluruh OPD untuk memantau langsung kinerja dalam menjalankan program.
Baca Juga: Persediaan Melimpah, Sulawesi Barat Bersiap Suplai Pangan ke IKN Nusantara
"Saya berkeliling ke seluruh kantor OPD lingkup Pemprov Sulbar untuk meminta mereka meningkatkan kinerja, agar serapan anggaran dari program yang dilaksanakan dapat terealisasi secepatnya," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Modal dan Jaringan Pemasaran Jadi Bagian Edukasi UMKM Sulbar
-
Dealer Kendaraan Sulbar Diajak Optimalkan Target Pajak Daerah: Ini Caranya
-
Ancaman UU Pornografi Buat PJ Gubernur Sulbar Gegara Pidato 'Burung'
-
Profil Pj Gubernur Sulbar Zudan Arif, Dilaporkan Gegara Pidato Analogi 'Burung'
-
Miris! 48 Ribu Anak di Sulbar Dinyatakan Putus Sekolah
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
-
Pegawai Komdigi Manfaatkan Alat AIS Rp250 M untuk Lindungi Judol, Roy Suryo Duga Ada Menteri Ikut 'Bermain'
Terkini
-
Modus Licik Pengusaha Skincare Makassar Lolos BPOM, Kini Terancam UU Pencucian Uang
-
Sudah Pamer Hasil Lab, Skincare Fenny Frans dkk Malah Dinyatakan Berbahaya Oleh Polda Sulsel
-
Ditangkap di Makassar! Remaja Penikam ODGJ di Pangkep Tak Berkutik
-
Dewan Pers Apresiasi Komitmen BRI Tingkatkan Kompetensi Jurnalis
-
Praktik Prostitusi Online di Pangkep Terbongkar