SuaraSulsel.id - Dinas Penanaman Modal dan PTSP Provinsi Sulawesi Selatan mengajak 24 UMKM di Sulawesi Selatan berkolaborasi.
24 UMKM tersebut berkolaborasi dengan dua perusahaan besar di Makassar, yaitu PT. Graha Manggala Abadi dan PT. Phinisi Perintis Makassar.
Kedua pihak melakukan penandatangan kesepakatan kemitraan, Selasa, 12 Juli 2022 di Hotel Gammara, Makassar.
Penandatangan yang difasilitasi DPMTSP dalam sebuah acara bertajuk Implementasi Peraturan Menteri Investasi Nomor 1 Tahun 2022 ini dilakukan secara simbolis oleh General Manager Harper Perintis Makassar (PT. Graha Manggala Abadi), I gede Arya Pering Arimbawa, delegasi PT. Phinisi Perintis Makassar (Dalton Hotel), Isnaeni, dua perwakilan umkm yaitu PT. Happines Grup Pratama, Reni Meldani dan Mr. Thaha Coffee serta Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP Prov Sulsel, Sulkaf S. Latief.
Baca Juga: 2 Pelajar Asal Bone dan Luwu Akan Menjalani Diklat Paskibraka 1,5 Bulan di Jakarta
Sulkaf, mantan Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan ini berkomitmen akan meningkatkan kolaborasi UMKM dengan berbagai perusahaan besar. Serta mendukung kemudahan-kemudahan berusaha di Sulsel.
"UMKM yang belum memiliki NIB, jika mengalami kendala, silakan ke DPMPTSP, kita akan bantu," terangnya.
Pada kesempatan yang sama, UMKM pemilik markisa cemerlang, Henny Yonas, menyampaikan apresiasi mendalam. Atas program kemitraan yang dilaksanakan DPMPTSP.
Ia mengungkapkan produknya telah masuk ke beberapa perusahaan melalui jembatan DPMPTSP.
"Kami tahu kerjasama ini diawali dengan negosiasi lisan oleh DPMPTSP, terima kasih pak kadis, dan kami harap kerjasama seperti ini makin berkembang dan meluas dengan perusahaan lainnya," ungkapnya.
Baca Juga: Dana PNM Rp 1,2 Triliun Digunakan Buat Terminal Kapal Pesiar Benua Bali
Pertemuan yang menyandingkan UMKM dan usaha besar ini menghadirkan para pembicara yaitu Muhammad Khomeny (Gojek Indonesia Timur), Anna Nurbani (Direktur Pemberdayaan Usaha Kementerian Investasi RI), dan Fakhruddin Rangga (Legislator DPRD Sulsel).
Berita Terkait
-
Cara Pelaku Usaha Kecil Tampilkan Produknya di Halaman Depan PaDi UMKM Tanpa Bayar
-
Berkat Pemberdayaan BRI, Pengusaha UMKM Asal Sidoarjo Ini Sukses Tembus Pasar Ekspor
-
Pemberdayaan BRI Bawa Pengusaha UMKM Aksesoris Fashion Tembus Pasar Internasional
-
Perjalanan UMKM I Love Mutiara, dari Lombok Menuju Dunia dengan Dukungan BRI
-
Kisah Suryani, Kartini Modern Pejuang Ekonomi Keluarga yang Naik Kelas Lewat Pendanaan KUR BRI
Terpopuler
- Jadwal Pemutihan Pajak Kendaraan 2025 Jawa Timur, Ada Diskon hingga Bebas Denda!
- Pemain Keturunan Maluku: Berharap Secepat Mungkin Bela Timnas Indonesia
- Marah ke Direksi Bank DKI, Pramono Minta Direktur IT Dipecat hingga Lapor ke Bareskrim
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Jawaban Menohok Anak Bungsu Ruben Onsu Kala Sarwendah Diserang di Siaran Langsung
Pilihan
-
Dari Lapangan ke Dapur: Welber Jardim Jatuh Cinta pada Masakan Nusantara
-
Dari Sukoharjo ke Amerika: Harapan Ekspor Rotan Dihantui Kebijakan Kontroversial Donald Trump
-
Sekantong Uang dari Indonesia, Pemain Keturunan: Hati Saya Bilang Iya, tapi...
-
Solusi Pinjaman Tanpa BI Checking, Ini 12 Pinjaman Online dan Bank Rekomendasi
-
Solusi Aktivasi Fitur MFA ASN Digital BKN, ASN dan PPPK Merapat!
Terkini
-
Menteri Pertanian: Petani Kakao, Cengkeh, dan Kelapa Senang Kalau Krisis Ekonomi
-
Mau Sukses dan Jadi Orang Kaya? Menteri Pertanian: Hindari Kebiasaan Mengeluh
-
Haji Mabrur: Lebih dari Sekadar Ritual, Tapi Perjalanan Menyucikan Jiwa
-
Tidak Cukup Niat, Ini 3 Kemampuan Wajib Dimiliki Jemaah Haji
-
Insentif Guru Besar Unhas Naik Jadi Rp5 Juta