SuaraSulsel.id - Seorang wanita asal Konawe Selatan, Sulawesi Tenggara (Sultra) dilamar pria Arab Saudi baru-baru ini. Maharnya pun fantastis hingga Rp 1 miliar.
Menurut informasi, gadis asal Konawe Selatan yang dilamar pria Arab Saudi tersebut bernama Dokter Dina Faradhilla Samsu. Ia dilamar pria asal Arab Saudi bernama dr Ahmed Tariq Seid Ahmed Ali yang merupakan teman satu kampusnya di Jurusan Kedokteran yang berada di Kota Beijing, China.
Keduanya diketahui telah menjalin hubungan sebelumnya. Kemudian, Ahmed memberanikan diri melamar pujaan hati ditemani dengan ibunda.
"Dia (Ahmed) datang dengan ibunya dan petinggi-petinggi tokoh adatnya," kata Camat Angata Kabupaten Konawe Selatan Hasran Parenda saat dihubungi Telisik.id-jaringan Suara.com pada Selasa (12/7/2022).
Menurut Hasran, prosesi lamaran Dina dan Ahmed dilaksanakan dengan memakai adat Tolaki.
Terkait mahar yang jumlahnya fantastis tersebut, Hasran mengemukakan, awalnya mahar yang diminta pihak keluarga perempuan sebesar Rp1,5 miliar.
"Awalnya Rp1,5 miliar tetapi secara budaya, ditawar oleh pihak lelaki. Jadi terakhir, pemerintah turun tangan hingga menyepakati Rp 1 miliar," katanya.
Ia melanjutkan, proses pernikahan Dina dan Ahmed akan digelar pada Desember 2022. Dengan telah ditentukannya waktu pernikahan tersebut, sekaligus menandakan prosesi lamaran diterima kedua belah pihak keluarga.
"Tentunya hal ini sangat baik, yang pertama asimilasi suku bangsa. Kedua, yang melamar ini adalah seorang dokter di Arab Saudi," tuturnya.
Prosesi lamaran tersebut pun diketahui telah viral di media sosial (medsos) Instagram yang diunggah melalui akun sultrahitz. Dalam unggahan tersebut tertulis keterangan mengenai acara lamaran tersebut.
"Wanita Tolaki asal Desa Motaha Kecamatan Angata Kabupaten Konawe Selatan dilamar Pria Arab Saudi dengan mahar Rp1,5M. Semoga lancar sampai Hari H," tulis akun tersebut.
Viralnya video tersebut pun tak luput dari tanggapan warganet. Salah satunya disampaikan warganet pemilik akun IG ahm*********. Dengan sindiran halus, ia menuliskan kata-kata yang terkesan sarkas.
"Menangis ginjal ku lihat ini."
Sementara itu, warganet lainnya ikut mengomentarinya dengan penuh harapan
"Iiihhh kerennn… moga anakku juga deeh dilamar 5 M… Aamiin," ujar pemilik akun IG as*********.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sepatu Running Lokal Paling Juara: Harga Murah, Performa Berani Diadu Produk Luar
- 7 Bedak Padat yang Awet untuk Kondangan, Berkeringat Tetap Flawless
- 8 Mobil Bekas Sekelas Alphard dengan Harga Lebih Murah, Pilihan Keluarga Besar
- 5 Rekomendasi Tablet dengan Slot SIM Card, Cocok untuk Pekerja Remote
- 7 Rekomendasi HP Murah Memori Besar dan Kamera Bagus untuk Orang Tua, Harga 1 Jutaan
Pilihan
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
Cerita Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Jenuh Dilatih Guardiola: Kami seperti Anjing
-
Mengejutkan! Pemain Keturunan Indonesia Han Willhoft-King Resmi Pensiun Dini
-
Kerugian Scam Tembus Rp7,3 Triliun: OJK Ingatkan Anak Muda Makin Rawan Jadi Korban!
-
Ketika Serambi Mekkah Menangis: Mengingat Kembali Era DOM di Aceh
Terkini
-
4.047 PPPK Resmi Dilantik, Gubernur Sulsel: Ini Amanah Besar untuk Pelayanan Publik
-
Pertemuan Mendadak Jusuf Kalla dan Andi Sudirman di Tengah Memanasnya Konflik Lahan
-
135 Siswa SD di Kota Makassar Terima Seragam Gratis
-
Detik-detik Anggota TNI AU Tikam Pria Depan Istrinya, Korban Tewas!
-
Status Dipulihkan! Guru Rasnal dan Abdul Muis Kembali Aktif Jadi ASN