SuaraSulsel.id - Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman menyerahkan bantuan keuangan tanggap darurat sebesar Rp800 Juta kepada Kabupaten Maros.
Bantuan diserahkan langsung kepada Bupati Maros Chaidir Syam di Kantor Gubernur Sulsel, Senin, 27 Juni 2022.
Sebelumnya, Gubernur Sulsel telah memberikan bantuan keuangan senilai Rp8 miliar untuk pengembangan wisata Rammang-Rammang di Maros.
Bantuan keuangan senilai Rp800 juta ini sebagai respons atas bencana angin puting beliung yang menerjang 161 unit rumah warga di Kecamatan Maros Baru, Kabupaten Maros pada pekan lalu.
"Alhamdulillah, kembali menyerahkan bantuan keuangan untuk Kabupaten Maros senilai Rp800 juta. Untuk bantuan tanggap darurat bencana angin puting beliung di Kecamatan Maros Baru," kata Andi Sudirman.
Diharapkan, bantuan ini segera dapat direalisasikan oleh Pemkab Maros untuk membantu pemulihan pasca bencana di Maros.
Usai menerima bantuan, Bupati Maros Chaidir Syam mengungkapkan rasa terima kasih atas respons cepat Gubernur Sulsel memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak musibah.
“Kami atas nama Pemerintah Kabupaten Maros dan seluruh masyarakat Maros utamanya yang kena dampak angin puting beliung mengucapkan terima kasih kepada Bapak Gubernur Sulawesi Selatan yang telah merespon secepatnya dengan memberikan bantuan. InsyaAllah kami akan menyalurkan kepada korban bencana angin puting beliung dan mudah-mudahan masyarakat bisa kembali hidup normal dan mendapatkan hunian yang layak,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Chaidir menyebutkan, bantuan yang diterima akan disalurkan kepada warga terdampak dengan nilai bantuan bervariasi sesuai dengan tingkat kerusakan hunian.
Ia melanjutkan, pemberian bantuan berdasarkan data yang diperoleh oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sulawesi Selatan dan BPBD kabuaten Maros.
Baca Juga: Dorong Produk IKM Berdaya Saing, Dinas Perindustrian Sulsel Akan Buat Program Rumah Kemasan
“Ada 161 rumah yang kena dampak dan masing-masing punya skala karena ada (hunian) yang rusak dan rubuh sama sekali. Ada juga yang rusak berat dan ada juga yang (rusak) ringan, jadi bantuan yang diperoleh oleh setiap warga bervariasi sesuai dengan tingkat kerusakan,” jelas Chaidir.
Beberapa waktu lalu, Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman telah mengunjungi warga korban angin puting beliung di Kecamatan Maros Baru, Kabupaten Maros, Minggu, 19 Juni 2022. Sejumlah bantuan logistik pun telah disalurkan, baik melalui Dinas Sosial Sulsel dan BPBD Sulsel.
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Elkan Baggott, Belum Kering Tangis Timnas Indonesia
- Pondok Pesantren Lirboyo Disorot Usai Kasus Trans 7, Ini Deretan Tokoh Jebolannya
- Pengamat Pendidikan Sebut Keputusan Gubernur Banten Nonaktifkan Kepsek SMAN 1 Cimarga 'Blunder'
- Biodata dan Pendidikan Gubernur Banten: Nonaktifkan Kepsek SMA 1 Cimarga usai Pukul Siswa Perokok
- Apa Acara Trans7 yang Diduga Lecehkan Pesantren Lirboyo? Berujung Tagar Boikot di Medsos
Pilihan
-
Patrick Kluivert Bongkar Cerita Makan Malam Terakhir Bersama Sebelum Dipecat
-
Dear PSSI! Ini 3 Pelatih Keturunan Indonesia yang Bisa Gantikan Patrick Kluivert
-
Proyek Sampah jadi Energi RI jadi Rebutan Global, Rosan: 107 Investor Sudah Daftar
-
Asus Hadirkan Revolusi Gaming Genggam Lewat ROG Xbox Ally, Sudah Bisa Dibeli Sekarang!
-
IHSG Rebound Fantastis di Sesi Pertama 16 Oktober 2025, Tembus Level 8.125
Terkini
-
Anggota Geng Motor Pembusur Warga Ditembak
-
Modus Anggota DPRD Parepare Korupsi Sapi
-
Pencarian Kapal Ambulans Laut di Selat Makassar, Basarnas: Semoga Semua Selamat!
-
CEO Danantara: Makassar Siap Bangun Stasiun Pengolahan Sampah Menjadi Energi Listrik
-
Koalisi LSM Buka Posko Pengaduan Kerusakan Lingkungan di Sulsel