SuaraSulsel.id - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyatakan partai Golkar siap bekerja dengan siapa pun yang akan ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo. Manakala terjadi reshuffle atau perombakan kabinet.
"Dengan semua siap," kata Airlangga yang juga merupakan Menko Perekonomian itu, dijumpai di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin.
Sebagaimana kabar yang berkembang, sejumlah elite politik memperkirakan Presiden RI Joko Widodo akan melakukan perombakan kabinet Rabu (15/6) pekan ini.
Partai yang disebut-sebut berpeluang kuat masuk kabinet adalah Partai Amanat Nasional, karena partai yang dipimpin Zulkifli Hasan itu, pada Agustus 2021 silam diajak dalam pertemuan partai koalisi oleh Presiden Joko Widodo di Istana Merdeka. Kala itu PAN bahkan diperkenalkan dalam pertemuan sebagai sahabat baru koalisi.
Baca Juga: Pemakaman Eril Selesai, Ridwan Kamil Ucapkan Terima Kasih ke Presiden Jokowi
Ketika ditanya kesiapan Golkar bekerja dengan PAN dalam kabinet, Airlangga menyatakan kesiapan-nya.
"Di luar kabinet siap. (Di dalam kabinet) Siap bekerja dengan seluruh (anggota) kabinet," ujar Airlangga.
Mengenai ada tidaknya kekhawatiran terhadap berkurangnya kursi menteri Golkar akibat perombakan kabinet, Airlangga enggan berkomentar.
Sedangkan terkait kepastian perombakan kabinet, Airlangga menegaskan tidak ada bocoran atau perkembangan yang bisa disampaikan olehnya.
Dia mempersilakan media bertanya langsung kepada Presiden berkaitan hak prerogatif Presiden itu, termasuk soal peluang PAN masuk dalam kabinet.
"Tanya kepada Presiden," kata Airlangga. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 8 Rekomendasi Mobil Bekas Murah Tipe MPV Mei 2025: 7-Seater Harga Mulai Rp30 Jutaan, Pajak Miring
- 3 Pihak Blak-blakan Beri Dukungan untuk Yuran Fernandes, Komdis PSSI Revisi Hukuman
- Rekomendasi 5 Mobil Bekas Murah Meriah untuk Ibu Muda yang Super Aktif! Mulai 65 Jutaan
- Olla Ramlan Resmi Umumkan Lepas Hijab: Pilihan Terbaik Bukan yang Bikin Kita Nyaman
- 10 Pemain Keturunan Bisa Dinaturalisasi Demi Timnas Indonesia Lolos Olimpiade 2028
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Semen Padang Imbang, Dua Degradasi Ditentukan di Pekan Terakhir!
-
Pantas Dipanggil ke Timnas Indonesia, Patrick Kluivert Kirim Whatsapp Ini ke Ramadhan Sananta
-
BREAKING NEWS! Kaesang Pangarep Kirim Isyarat Tinggalkan Persis Solo
-
Danantara Mau Suntik Modal ke Garuda Indonesia yang 'Tergelincir' Rugi Rp1,2 Triliun
-
5 Pilihan HP Murah RAM Besar: Kamera 50 MP ke Atas, Baterai Tahan Lama
Terkini
-
106 Koperasi Merah Putih Segera Beroperasi di Sidrap
-
Desa BRILiaN Merapi Buktikan Sinergi Alam dan Agrikultur Bisa Dorong Ekonomi Desa
-
Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Akhir Pekan, Cepat Klaim!
-
Mengenal Eigendom Verponding: Warisan Kolonial Belanda yang Masih Menjadi Masalah
-
Negara ke Mana? Ribuan Warga Makassar Terancam Digusur Karena Dokumen Belanda