SuaraSulsel.id - Polisi kembali mengamankan satu orang. Terkait kasus janin yang disembunyikan dalam kamar kos di Kota Makassar.
Pelaku ditangkap di Kalimantan, Rabu, 8 Juni 2022 malam.
Pelaku adalah kekasih dari NIM. Wanita yang diamankan terlebih dahulu karena diduga terlibat aborsi ilegal.
"Pada hari ini lagi, kita sudah amankan orang yang melakukan aborsi tersebut. Dan tidak lama juga, kita juga tangkap orang yang berbeda di Kalimantan," ujar Kapolrestabes Kota Makassar Kombes Pol Budhi Haryanto.
Budi belum merinci soal identitas para pelaku yang sudah ditangkap. Ia mengaku akan segera menggelar jumpa pers untuk mengungkap kronologi kasus tersebut.
Namun dari hasil keterangan awal, pasangan kekasih tersebut diketahui sudah melakukan aborsi sejak 2012. Bayi tersebut merupakan hasil hubungan gelap.
Karena malu ketahuan hamil, NIM melakukan aborsi. Mereka terpisah jarak karena bekerja.
"Motifnya karena malu. Jadi mereka melakukan hubungan gelap dan hamil sejak tahun 2012," jelasnya.
Pelaku NIM dan kekasihnya sudah menjalin hubungan yang cukup lama. Mereka berpacaran sejak SMA.
Baca Juga: Cara Aurel Hermansyah Gendong Baby Ameena Jadi Sorotan Seorang Ibu, Publik: Kasihan Anaknya
Namun pada tahun 2012 lalu, NIM mengaku hamil. Karena enggan bertanggungjawab, ia dan kekasihnya terpaksa mengeluarkan paksa bayi tersebut. Mereka melakukan aborsi.
"Dari pengakuan tersangka alasannya karena malu. Tersangka melakukan hubungan gelap dan mengandung," ujarnya.
Selama itu, NIM diketahui sudah melakukan aborsi hingga tujuh kali. Semua janin hasil aborsinya dikumpulkan.
Untuk mengeluarkan janin yang sedang dikandungnya, NIM meminum ramuan tradisional dan obat. Aborsi dilakukan pada usia kandungan masih 5 bulan.
Kapolrestabes Kota Makassar Kombes Pol Budhi Haryanto mengatakan lokasi aborsi dilakukan secara berpindah-pindah. Bukan di indekos tempatnya menyewa.
"Tempat aborsinya berpindah-pindah dan saat aborsi dibantu oleh pasangannya. Tersangka minum ramuan yang bisa menggugurkan janin," kata Budhi.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
Terkini
-
[CEK FAKTA] Benarkah Dukcapil Makasar Melakukan Aktivasi IKD Via Telepon?
-
Disnakertrans Sulsel Perluas Edukasi K3 Hingga Sektor UMKM
-
Kasus Kekerasan Seksual Pekerja Makassar Diusut Tuntas di Bawah UU TPKS
-
Pelantikan PPPK Pupus! Siapa Hapus Data 480 Guru Honorer Kabupaten Gowa?
-
PSI Siap Sambut Kehadiran Rusdi Masse di Rakernas Makassar