SuaraSulsel.id - Koslan, Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas di Kesatuan Bangsa dan Politik sudah 6 bulan bolos kerja. Gaji dan tunjangan pun terbayar lancar.
Kinerja Koslan baru ketahuan saat Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto melakukan inspeksi mendadak di Balai Kota Makassar Senin, 9 Mei 2022. Ternyata selama ini ia kerap bolos kerja.
Kepala Kesbangpol Kota Makassar Zainal Ibrahim mengatakan, pihaknya sudah menegur Koslan dua kali. Namun hanya teguran lisan.
Pasalnya, pegawai fungsional itu selalu datang absen (finger digital). Setelahnya menghilang.
Baca Juga: Polwan di Sumsel Suci Trending Twitter, Ceritakan Suami Berselingkuh "Layangan Putus" Versi ASN
"Absensinya full. Dia hadir tapi ternyata dia tidak masuk kerja setelahnya," ujar Zainal, Selasa, 10 Mei 2022.
Karena absensi penuh, gaji dan tunjangan selalu dibayar lancar. Padahal kinerja nihil.
Kata Zainal, Koslan juga tak kooperatif. Ia pernah memanggil pegawai itu untuk menghadap namun tidak diindahkan.
"Kan kita mau tahu alasannya kenapa hanya datang absen lalu hilang tapi yang bersangkutan tidak kooperatif," jelasnya.
Pihaknya juga baru memasukkan laporan ke Badan Kepegawaian Daerah (BKD) karena absensi yang bersangkutan selalu terisi.
Baca Juga: ASN Bolos Kerja Pasca Libur Lebaran, Pemkot Bandung: Tunjangan Bakal Dipotong
"Kita tidak bisa melapor karena absensinya selalu terisi di sistem kecuali kalau tidak ada," sebutnya.
Berita Terkait
-
Wajibkan ASN Jakarta Naik Angkutan Umum Tiap Rabu, Pramono Anung: Saya Setengah Memaksa
-
PNS dan PPPK Baru Dilantik Dapat Gaji ke-13 Tahun 2025? Ini Penjelasannya
-
Prabowo Absen, Jokowi Bakal Diutus ke Pemakaman Paus Fransiskus, Apa Alasannya?
-
Absen, Prabowo Cuma Kirim Utusan ke Pemakaman Paus Fransiskus, Mengapa?
-
Kata Menpan RB Soal RUU ASN: Itu Inisiatif DPR, Kita Belum Ada Usulan
Terpopuler
- Pascal Struijk: Saya Pasti Akan Memilih Belanda
- Bakal Bela Timnas Indonesia, Pascal Struijk: Saya Tak Akan Berubah Pikiran
- 1 Detik Resmi Jadi WNI, Pascal Struijk Langsung Cetak Sejarah untuk Timnas Indonesia di Liga Inggris
- Mobil Bekas Toyota di Bawah Rp100 Juta: Pilihan Terbaik untuk Kantong Hemat
- Sudahlah Lupakan Elkan Baggott, Pemain Berdarah Jakarta Ini Lebih Niat Bela Timnas Indonesia
Pilihan
-
Bocoran Eksklusif dari Belanda: Simon Tahamata Jadi Dirtek Timnas Indonesia?
-
BREAKING NEWS! Ciro Alves Tinggalkan Persib Bandung, Tulis Pesan Menyentuh Ini
-
Ong Kim Swee Sudah Hubungi Saddil Ramdani, Persib Ditikung Persis Solo?
-
Prediksi Persis Solo vs Persita Tangerang: Momentum Pasukan Laskar Sambernyawa
-
Geely Indonesia Beri Sinyal Kuat Akan Perkenalkan Geome Xingyuan di GIIAS 2025
Terkini
-
BRI Fokuskan KUR Kepada UMKM Produktif, 975 Ribu Pelaku UMKM Terima Manfaat
-
Produk Minuman Seledri Kamandalu Ashitaba, UMKM Binaan BRI Siap Go Global Lewat BRI EXPO(RT) 2025
-
Misteri Angngaru: Mengapa Tarian Adat Makassar Ini Bisa Merenggut Nyawa? Ini Kata Ahli dan MUI
-
STNK Palsu Bikin Resah Warga Sulsel, Dijual Rp2,5 Juta
-
Helen's Night Mart Makassar Digerebek: Ratusan Miras Ilegal Disita!