SuaraSulsel.id - Pelaksanaan Ibadah Sholat Idul Fitri 1443 Hijriah kembali digelar di kawasan Pelabuhan Makassar, setelah dua tahun terakhir tidak dibuka untuk kegiatan salat berjamaah akibat pandemi COVID-19.
"Pelaksanaan Salat Ied kemungkinan pada Senin (2/5) atau mengikuti tanggal yang ditetapkan oleh Pemerintah RI," Ketua Pengurus BKS Rohis Keluarga Besar Perhubungan Sulsel, Riman S Duyo di Makassar, Sabtu 30 April 2022.
Dia mengatakan, PT Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 Makassar bersama instansi yang tergabung dalam Badan Kerja Sama Pembina Rohani Islam Keluarga Besar (BKS Rohis) Perhubungan Provinsi Sulsel menyelenggarakan Salat Idul Fitri di depan Gudang 104 dan Lapangan Parkir Pelabuhan Makassar.
Disebutkan, jamaah yang ingin melaksanakan Shalat Ied waktunya mulai pukul 06.30 Wita sampai selesai. Bertindak selaku Imam yaitu Ustadz Abd Gaffar, sedang Khatibnya Prof Dr H Lomba Sultan, MA, tema khotbah "Dengan Idul Fitri Kita Meraih Kemenangan Spiritual dan Pengendalian Emosional.
Baca Juga: Sebelum Berangkat Salat Idul Fitri, Berikut Amalan Sunnah yang Perlu Anda Lakukan
Riman mengatakan, sholat Idul Fitri tahun ini akan dilakukan di Pelabuhan Makassar dengan tetap mengikuti protokol kesehatan, yakni dengan himbauan agar jamaah tetap menggunakan masker.
Selain akan dihadiri pengurus dan anggota Badan Kerja Sama Pembina Rohani Islam Keluarga Besar Perhubungan Provinsi Sulsel, panitia juga mengundang seluruh masyarakat, utamanya yang berada di sekitar Pelabuhan Makassar untuk ikut melaksanakan Salat Idul Fitri bersama.
"Khusus jamaah, pass masuk pelabuhan ditiadakan," kata Riman.
Hal ini ditekankan karena pada pelaksanaan Salat Idul Fitri tahun-tahun sebelumnya, kadang jamaah diberatkan dengan oknum yang memungut parkir secara liar, padahal seyogyanya parkir gratis, tidak dipungut biaya sepeser pun.
Adapun pass masuk pelabuhan yang biasa dibayarkan sebelum masuk pelabuhan, pada saat penyelenggaraan salat Idul Fitri, dinonaktifkan bagi para jamaah yang akan masuk untuk salat.
Baca Juga: Kakorlantas Polri: 30.000 Kendaraan Tinggalkan Jakarta pada Malam Takbiran
Setiap tahun BKS Rohis Keluarga Besar Perhubungan Sulsel selalu menggelar Salat Id di area Pelabuhan Makassar. Karena itu, pada pelaksanaan tahun ini diupayakan lebih optimal dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. (Antara)
Berita Terkait
-
Bicara soal Kesadaran, Heru Budi Minta Warga Jangan Buang Limbah Kurban ke Sungai
-
Sumber Api Penyebab Kebakaran KM Umsini di Pelabuhan Makassar
-
Makna Idul Fitri 1445 H Versi Indra Sjafri: Berbagi dan Peduli Lewat Pospay
-
Bertamu Disuguhi Hidangan saat Jalani Puasa Syawal, Dibatalkan atau Dilanjutkan?
-
Usai Lebaran, Harga Emas Pegadaian Kian Berkilau
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI
-
Bye-bye Stadion Mattoanging, Welcome Stadion Sudiang 2025!
-
Polri Tegaskan Netralitas di Pilkada 2024, Ancam Tindak Tegas Anggota yang Berpolitik Praktis