Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Kamis, 31 Maret 2022 | 15:47 WIB
Peluncuran platform LinkLSM.id, Kamis 31 Maret 2022 [SuaraSulsel.id/Istimewa]

Ke depan, LinkLSM diharapkan dapat menjadi marketplace layanan profesional LSM untuk inovasi dan ko-kreasi pembangunan.

Koordinator pengembangan platform LinkLSM.id, Rahmad Efendi mengungkapkan, bahwa saat ini platform memiliki tiga fitur unggulan. Pertama adalah database dan profiling LSM yang telah memenuhi syarat menjadi pelaksana Swakelola Tipe III.

Kedua fitur pencarian LSM yang bisa difilter menurut jenis kegiatan, sektor kegiatan dan lokasi organisasi. Ketiga informasi terbaru terkait peluang dan praktik implementasi Swakelola Tipe III.

Sejak mulai diluncurkan secara soft launching di akhir tahun 2021 lalu, hingga akhir Maret 2022 ini, telah ada 230 LSM di Tanah Air yang mendaftar sebagai calon anggota. 105 di antaranya telah berhasil diverifikasi memenuhi syarat pelaksana Swakelola tipe III dan diaktivasi menjadi member di LinkLSM.id.

Baca Juga: Tiga Anak Rahmat Effendi Dipanggil KPK Hari Ini

Anggota saat ini telah diverifikasi berasal dari 55 kab/kota dan 22 provinsi di Indonesia. Memiliki kompetensi unik terkait sebaran jenis dan sektor kegiatan yang digeluti dengan portofolio kegiatan baik bersama pemerintah, lembaga donor, perusahaan dan komunitas.

Beberapa anggota bahkan telah memiliki portofolio pekerjaan Swakelola Tipe III baik dengan tingkat Kementerian/Lembaga, maupun dengan Organisasi Pemerintah Daerah.

“Ini adalah gambaran awal dari potensi LinkLSM.id, dan kami optimis ke depannya member platform ini akan terus berkembang, dengan besarnya jumlah LSM di Indonesia dan ketertarikan mereka terhadap peluang yang ditawarkan oleh platform ini,” kata Rahmad.

Koordinator Konsorsium LinkLSM, Anick H.T mengungkapkan bahwa saat ini Konsorsium LinkLSM sedang dalam proses membangun Nota Kesepahaman (MoU) dengan pihak LKPP. Untuk kerjasama mendorong perluasan implementasi Swakelola tipe III.

“Kami optimis kolaborasi untuk perluasan implementasi Swakelola tipe III akan semakin kuat. Setelah MoU ditandatangani di tahap ini LinkLSM.id telah dapat digunakan untuk memfasilitasi proses tersebut," ujar Anick.

Baca Juga: Bali Berusaha Bebas Sampah Saat Perhelatan G20 Dengan Perbanyak Tempat Pembuangan Sampah

LinkLSM.id sudah dapat digunakan oleh instansi pemerintah dalam mencari LSM potensial yang bisa menjadi pelaksana Swakelola tipe III.

Load More