SuaraSulsel.id - Lagu daerah Jawa Tengah berjudul Gundul – gundul Pacul merupakan lagu yang sering dinyanyikan oleh anak – anak yang ada di daerah Jawa Tengah. Lagu ini sering dilantunkan saat anak – anak sedang bermain bersama temannya.
Melansir dari laman bkd.jogjaprov.go.id yang mengunggah ulasan mengenai lagu ‘Gundul – gundul Pacul’ pada Kmis (8/8/2013), dijelaskan bahwa lagu ini diciptakan oleh Sunan Kalijaga bersama teman – temannya yang masih remaja pada tahun sekitar 1400an.
Adapun lirik lagu dan terjemahan Bahasa Indonesianya adalah sebagai berikut:
Lirik lagu:
Baca Juga: Dampak Siklon Tropis Billy Menjauh, Hujan Lebat Masih Berpotensi Terjadi di Jawa Tengah
Gundhul gundhul pacul cul Gembèlengan Nyunggi nyunggi wakul kul Gembèlengan Wakul ngglimpang segané dadi sak latar Wakul ngglimpang segané dadi sak latar
Terjemahan Bahasa Indonesia:
Gundul gundul cangkul Sembrono Membawa bakul (di atas kepala) (Dengan) sembrono Bakul terguling, nasinya tumpah sehalaman Bakul terguling, nasinya tumpah sehalaman
Untuk diketahui, lagu ini juga memiliki makna filosofi yang sangat mendalam. Apabila diartikan per kata Gundul berarti sebuah kehormatan tanpa mahkota. Sementara pacul mempunyai makna kawula rendah atau serang petani.
Jadi apabila digabungkan ‘Gundul Pacul’ mempunyai makna bahwa seorang pemimpin bukan merupakan seorang yang diberi mahkota kemulian bisa berlaku secara sewenang – wenang. Namun, seorang pemimpin yang sebenarnya adalah orang yang membawa pacul untuk mencangkul, yang memiliki arti bisa mengupayakan kesejahteraan bagi rakyatnya.
Baca Juga: Operasi Keselamatan Candi 2022, Angka Kecelakaan Lalu Lintas di Jateng Menurun
Orang jawa juga meyakini bahwa kata Pacul memiliki arti ‘Papat kang Ucul’ (4 yang lepas). Jadi apabila keempat 4 hal ini lepas, maka hilanglah sudah kemulian seseorang. Adapun 4 hal tersebut adalah sebagai berikut:
- Mata digunakan untuk melihat kesulitan rakyat/masyarakat.
- Telinga digunakan untuk mendengar nasehat.
- Hidung digunakan untuk mencium wewangian kebaikan.
- Mulut digunakan untuk berkata adil. Jika empat hal itu lepas, maka lepaslah kehormatannya. ‘Gembelengan’ artinya besar kepala, sombong dan bermain-main dalam menggunakan kehormatannya.
Demikianlah ulasan mengenai lagu daerah Jawa Tengah yang berjudul ‘Gundul – gundul Pacul yang populer di kalangan masyarakat Jawa Tengah dan Jawa Timur. Ternyata lagu yang biasa dinyanyikan oleh anak – anak saat bermain, lagu ini juga berisi sebuah pesan kepada para pemimpin.
Kontributor : Agung Kurniawan
Berita Terkait
-
Undecided Voters Pilkada Jateng Masih Tinggi, Bertemu Jokowi jadi Pilihan Realistis Cagub Ahmad Luthfi
-
Densus 88 Tangkap 3 Terduga Teroris di Solo hingga Kudus
-
Jatmiko, Sopir Truk Penabrak Mobil Kru TVOne Terancam 6 Tahun Penjara
-
Silsilah Keluarga Taj Yasin, Calon Wagub Jateng Ini Keturunan Wali
-
Duel Jenderal di Jateng: Andika Perkasa vs Ahmad Luthfi, Pendidikan Siapa Lebih Unggul?
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Harga Emas Antam Hari Ini Terpeleset Jatuh Rp30.000, Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Meski Diupayakan, Menhub Tak Jamin Harga Tiket Pesawat Turun Jelang Nataru
-
Derbi Keturunan! Julian Oerip Cetak Gol Saat AZ Bantai Samuel Silalahi di UEFA Youth League
-
Tersangka Kasus Judol Bisa Kerja Padahal Tak Lulus Seleksi, SOP Komdigi Kini Diusut Polisi
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia