SuaraSulsel.id - Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) mengundang empat wali kota dan bupati yang memiliki prestasi untuk menjadi pembicara menyampaikan gagasan dan berbagai kebijakannya dalam memimpin untuk pemulihan ekonomi agar bangkit dari pandemi COVID-19.
"Semoga ini dapat menambah 'insight' baru bagi para praja, ASN, dan audiens terkait potensi-potensi daerah dari keempat wali kota dan bupati yang akan hadir di sini," kata Rektor IPDN Hadi Prabowo saat sambutannya di Kampus IPDN Jatinangor, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat, Rabu 23 Februari 2022.
Ia menuturkan IPDN menggelar kegiatan stadium general sesi II yang merupakan rangkaian rangkaian acara Dies Natalis ke-66 yang mengusung tema "Upaya dan Inovasi Percepatan Pemulihan Ekonomi Daerah untuk Mendorong Pertumbuhan Ekonomi Nasional".
Kepala daerah yang diundang untuk menjadi pembicara yakni Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto, Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka, Bupati Gorontalo Nelson Pomalingo, dan Bupati Batu Bara Zahir.
Kegiatan itu, dilaksanakan dengan tujuan untuk memberikan wawasan baru terkait upaya-upaya pemulihan ekonomi dan antisipasi serta inovasi yang dilakukan pemerintah daerah saat pandemi COVID-19.
"Juga terkait inovasi-inovasi yang dilakukan masing-masing pimpinan daerah di dalam menghadapi pandemi COVID-19 serta upaya percepatan pemulihan ekonomi yang dilakukannya," katanya.
Menurut Hadi, ekonomi merupakan hal yang penting untuk kemajuan daerah, karena kaitannya terhadap capaian RPJMD maupun kontribusi capaian target RKP dan RPJMN.
Kabar baiknya, saat ini capaian pertumbuhan ekonomi Indonesia sudah sesuai dengan proyeksi pemerintah. Untuk itu, harus melakukan usaha-usaha dalam mendorong kemajuan Indonesia.
"Keberhasilan nasional Indonesia dalam pertumbuhan yakni senilai 3,69 persen dipengaruhi oleh keberhasilan nasional dalam pengendalian penanganan COVID-19, tingkat partisipasi masyarakat yang tinggi di dalam penerapan protokol kesehatan dan pelaksanaan vaksinasi," katanya.
Baca Juga: Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi Positif Covid-19 Tanpa Gejala
Rektor berharap dengan mengundang pimpinan-pimpinan daerah yang memiliki prestasi gemilang terutama yang berkaitan dengan pertumbuhan ekonomi selama pandemi dapat disampaikan dalam acara yang diselenggarakan secara luring dan daring di seluruh kampus daerah IPDN.
Berita Terkait
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
-
Viral! Banyak Pengendara Lawan Arah, Wali Kota Makassar Marah-marah
-
Daftar Kampus Ikatan Dinas, Lulus Langsung Jadi PNS?
-
Andalan Hati Klaim Unggul 61 Persen, DIA Klaim Menang 57 Persen
-
Purnawirawan Polri Ditipu ASN: Uang Habis Rp215 Juta, Anak Gagal Masuk IPDN
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini
-
Didukung BRI, Usaha Lokal Perhiasan Batu Alam Sukses Jangkau Pasar Internasional
-
Bertengkar dengan Istri, Pria Ini Cari Ketenangan di Jalan Tol Makassar
-
Gurita Bantaeng Mendunia: Ekspor Perdana Rp2,3 Miliar ke Amerika Latin
-
Kapan UTBK 2025 Unhas? Ini Jadwal dan Kesiapan Terbaru dari Panitia