SuaraSulsel.id - Polwan Christy Triwahyuni, Anggota Polres Manado dikabarkan hilang. Christy pun sudah menjadi Daftar Pencarian Orang (DPO). Karena diduga mangkir dari tugas.
Mengutip BeritaManado.com -- jaringan Suara.com, Briptu Nadyne Alicia, teman Christy berharap sahabatnya itu lekas kembali. Kondisi tersebut membuat rekan Christy sesama Polwan prihatin.
Nadyne merupakan rekan seperjuangan Christy saat menempuh Pendidikan di SPN Karombasan.
“Itey (panggilan akrab Christy, kembalilah kami merindukanmu. Ingatkah saat kita bersama menempuh pendidikan tahun 2014 di SPN Karombasan? Saat itu kita bertukar sepatu lars dan ukuran kakimu yang besar membuatmu terjatuh dan jadi bahan tertawaan teman teman lain,” kenang Nadyne kepada BeritaManado.com, Senin (7/2/2022) sambil meneteskan air mata.
Baca Juga: Aksi Polwan Tambal Jalan Berlubang di Kupang Jadi Tontonan Warga
Menurut Nadyne, Christy dikenal sebagai sosok pendiam.
“Sebagai sahabat dekat saya tau persis karakternya. Kami sering menyebutnya lemot. Ia polos ibarat tisu dan hati kecil. Ini buat kami sangat menyanginya,” katanya.
Nadyne mengaku kecewa dengan ulah oknum netizen yang mengaitkan Christy mirip dengan aktor film.
“Dia bukan pelaku tindak pidana kriminal ataupun artis. Lantas kenapa harus dibesar-besarkan,” tegasnya.
Terkini, Christy telah menjadi DPO lewat surat yang diterbitkan Polresta Manado dengan Nomor DPO/01/I/HUK.11.1/2022/Provos anggota Polisi Wanita (Polwan).
Baca Juga: Heboh Polwan dan ASN Wanita Ribut di Polrestabes Medan, Begini Kejadiannya
“Seharusnya ini menjadi konsumsi internal satuan. Saya khawatir dia stres dengan berbagai tudingan yang berkembang. Telepon dan akun media sosialnya sekarang non aktif,” ungkap Nadyne.
Berita Terkait
-
Rencana AKP Ryanto Ulil Menikah Tahun Depan Kandas, Sosok Calon Istrinya Bukan Orang Sembarangan
-
Sambutan Girang Polwan ke Anies Baswedan saat Turun dari Kijang Innova, Tampak Bahagia Sekali
-
Cek Fakta: Polwan Brigadir Putri Cikita Resmi Dipecat Secara Tidak Hormat
-
Syarat dan Tahapan Menjadi Polwan 2024
-
Profil Briptu Putri Sirty Cikita Sabunge Polwan yang Tegur Orang Makan Hingga Sebut Tidak Sopan
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik
-
Apakah Garmin Venu 3 Memiliki Layar Sentuh? Temukan Jawaban Beserta Fitur-Fitur yang Dimilikinya
-
Sosok Kasatreskrim AKP Ryanto Ulil Anshar Yang Ditembak Mati Rekannya Sendiri
-
Dikenal Religius, Oknum Dosen Unhas Lecehkan Mahasiswi Saat Bimbingan Skripsi
-
Memanas! Dua Mantan Wali Kota Parepare Saling "Buka Aib" di Rapat Komisi II DPR RI