SuaraSulsel.id - Mahasiswa Universitas Hasanuddin atau Unhas mendapatkan 10 persen kuota dari jumlah keseluruhan mahasiwa yang akan diterima dalam program pertukaran mahasiswa ke Kanazawa University, Jepang.
Hal itu terungkap pada sosialisasi bertajuk “Info Session: Kanazawa University Exchange Program (KUEP) Autumn 2022” yang digelar Kantor Urusan Internasional (KUI) Unhas secara virtual melalui aplikasi zoom meeting, Senin 31 Januari 2022.
"Mahasiswa Unhas yang berkesempatan mengikuti program ini diberikan maksimal kuota sebanyak 10 persen dari jumlah keseluruhan mahasiswa yang akan diterima di Kanazawa University, sehingga peluang ini cukup besar," kata Sekretaris KUI Nurul Ichsani.
Ia menjelaskan Kanazawa University menawarkan dua pilihan program yakni Kanazawa University Exchange Program (KUEP), dan Kanazawa University Online Exchange Program (KUEP Online) yang diperuntukkan bagi mahasiswa tingkat sarjana maupun pascasarjana.
Baca Juga: 5 Anime Layak Tonton Jika Suka Kisah Tematis Yakuza
Dalam pelaksanaannya, mahasiswa akan menjalankan status sebagai Special Auditor yakni mahasiswa tingkat sarjana dan mahasiswa tingkat pasca sarjana yang ingin memperoleh kredit dengan mengambil mata kuliah yang ditawarkan oleh Kanazawa University .
Sedangkan, Special Research Student berlaku untuk mahasiswa pasca sarjana yang ingin melakukan penelitian dengan tidak mengambil kredit mata kuliah.
Ia juga menjelaskan bahwa untuk mengikuti proses perkuliahan secara maksimal, maka mahasiswa diharapkan memiliki kemampuan dalam berbahasa Jepang dan Bahasa Inggris. Sebagai bahasa pengantar yang akan diterima.
Bagi pelamar yang tertarik, batas waktu pelamaran diri untuk program KUEP akan berakhir pada 28 Februari dan pemberitahuan hasil seleksi akan diumumkan pada bulan Mei.
Sedangkan pada program KUEP Online memiliki batas akhir pendaftaran pada 30 Juni dan pengumuman seleksi di bulan Agustus.
Baca Juga: Jepang kurangi masa karantina kontak erat COVID
Masa studi di luar negeri program KUEP akan dimulai pada bulan Oktober 2022- Maret 2023 atau pada periode semester di bulan Oktober 2022- September 2023, sedangkan KUEP Online akan berlangsung pada Oktober 2022- Maret 2021 atau Oktober 2022- Desember 2022.
Tahapan awal akan dilakukan dengan sistem nominasi yang dilakukan dalam hal ini pihak KUI. Bagi mahasiswa yang tertarik mengikuti program tersebut dapat mengunjungi langsung Kantor Urusan Internasional Unhas yang berada di Lt.6 Gedung Rektorat Unhas.
Kepala KUI Unhas, Karmila Mokoginta menyampaikan program ini merupakan salah satu keistimewaan telah menjadi mitra untuk menjalin kerja sama dengan Kanazawa University.
"Informasi ini diperuntukkan bagi mahasiswa aktif. Melalui kegiatan ini para mahasiswa berkesempatan mengambil bagian untuk terlibat,” jelas Karmila. (Antara)
Berita Terkait
-
Turis Jepang Kapok Berkunjung ke Kota Bogor Gegara Pengamen Marah-marah di Angkot
-
Pengakuan Jujur Thom Haye soal Kualitas Timnas Indonesia saat Dibantai Jepang: 30 Menit Pertama Bagus Tapi....
-
Kevin Diks Ketakutan Habis Cedera di Timnas Indonesia vs Jepang: Saya Sampai Lakukan...
-
Review Film River, Terjebak dalam Pusaran Waktu
-
Profil Febru Danar Surya, Ilustrator Bantul di Balik Koreografi Godzila Vs Gundala saat Lawan Jepang
Tag
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Rupiah Loyo! Tembus Rp15.900 per Dolar AS, Calon Menkeu AS Jadi Biang Kerok
-
Harga Emas Antam Jatuh Terjungkal, Balik ke Level Rp1,4 Juta/Gram
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
Terkini
-
Terungkap! Sanksi Dosen Pelaku Pelecehan Seksual di Unhas Tidak Berat
-
Daftar Pemain PSM Makassar Dipanggil PSSI untuk Piala AFF 2024
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN
-
Lari Bareng di Bali Bisa Borong Hadiah Ratusan Juta
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik