SuaraSulsel.id - Ketua Ikatan Alumni (IKA) Unhas Jusuf Kalla memberikan pengarahan singkat. Saat rapat pemilihan Rektor Unhas.
Kepada tiga Calon Rektor Unhas, Mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla berharap peran alumni diperkuat. Karena tidak ada kampus yang berhasil jika alumninya tidak ada yang sukses di dunia kerja.
"Sudah 25 tahun saya jadi Ketua IKA Unhas. Tidak pernah ada yang mau ganti. Bulan Maret akan datang harus diganti. Tidak boleh tidak diganti," ungkap JK, Kamis 27 Januari 2022.
Menurut JK rektor sebagai pemimpin harus berinovasi. Memberikan semangat. Nilai universitas ditentukan oleh nilai alumninya.
Perguruan tinggi juga harus hati-hati dalam membuat usaha. Karena sudah banyak pengalaman kampus bikin usaha tapi rugi. Tiga perusahaan Unhas meninggalkan utang.
"Hati-hati soal perusahaan," kata JK
Selanjutnya rapat diskors untuk istirahat. Kemudian akan dilanjutkan dengan pemilihan oleh MWA.
Tampuk kepemimpinan di Universitas Hasanuddin akan berganti. Pemilihan rektor digelar, Kamis, 27 Januari 2022.
Tiga kandidat yakni Prof Farida Patittingi (Dekan Fakultas Hukum), Prof Budu (Dekan Fakultas Kedokteran), dan Prof Jamaluddin Jompa (Dekan Sekolah Pascasarjana). Telah menyampaikan kertas kerja di hadapan Anggota MWA.
Baca Juga: Begini Perasaan Farida Patittingi, Budu, dan Jamaluddin Jompa Jelang Pemilihan Rektor Unhas Hari Ini
Farida Patittingi mengaku rasanya biasa saja. "Yakin dan berdoa. Saya percaya diri," kata Farida, Rabu, 26 Januari 2022.
Farida mengaku telah mempersiapkan presentase sebaik mungkin untuk meyakinkan MWA. Bahwa dia layak untuk memimpin Unhas pada periode 2022-2026.
"Semua kita serahkan ke Majelis Wali Amanat. Yang terpilih tentu itu yang terbaik," tambahnya.
Jamaluddin Jompa, Dekan Pasca Sarjana Unhas mengaku sedikit grogi jelang pemilihan.
"Nervous tentu ada. Kalau dari 1-10, tingkat nervousnya ada di angka empat. Masih normal," kata Jamaluddin.
Sehari sebelum pemilihan, ia mengaku masih sibuk menjalankan tugasnya sebagai dekan. Kendati demikian, Jamaluddin Jompa mengaku terus menjalin komunikasi dengan Majelis Wali Amanat.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
Terkini
-
Cerita Saiful Sisir Lereng Gunung Bulusaraung, Temukan Korban Diduga Pramugari
-
Pemburu Madu Hutan Tunjukan Jalur-Jalur Rahasia Gunung Bulusaraung
-
Basarnas Temukan 2 Korban di Tebing Curam 500 Meter, Evakuasi Udara Masih Buntu
-
Tim SAR Temukan Dompet hingga Pelampung di Jalur Ekstrem, Medan Curam Jadi Tantangan Berat
-
Lebih 20 Tahun Tak Serahkan Fasum, Pemkot Makassar Ultimatum PT GMTD