SuaraSulsel.id - Pembangunan Stadion Mattoanging dipastikan tetap berlanjut. Walau pada tender awal dinyatakan gagal.
Pelaksana Tugas Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ) Asrul Sani mengatakan tender ulang akan segera dibuka kembali. Pihaknya tidak ingin proses tender mempengaruhi pengerjaan nantinya.
"Tender ulang akan segera dibuka kembali. Ada penambahan waktu. Secepatnya," ujar Asrul di Kantor Gubernur Sulsel, Rabu, 26 Januari 2022.
Ia mengaku gagal tender jelas akan mempengaruhi proses pengerjaan stadion. Bahkan dipastikan telat dari target.
Baca Juga: Pemprov Sulsel Ingin Olahraga Berkuda Jadi Salah Satu Andalan Sulawesi Selatan
Namun, status gagal bukan berarti proses tender berhenti. Pihaknya akan kembali menayangkan tender ulang sesegera mungkin.
Kata Asrul, tender pertama pengerjaan fisik stadion dengan nilai pagu Rp66 miliar gagal. Karena hanya satu perusahaan yang memenuhi kualifikasi. Padahal, ada 101 perusahaan yang daftar.
Dari ratusan perusahaan yang daftar itu, ternyata hanya tiga perusahaan yang memasukkan ulang dokumen verifikasi. Namun, dua perusahaan itu ternyata tidak memenuhi syarat.
Dari dua perusahaan yang mendaftar, satunya adalah perusahaan milik BUMN. Sesuai aturan, hal tersebut tidak boleh sehingga dinyatakan gagal.
Sementara, satu perusahaan lainnya penawarannya kecil. Hanya mampu Rp16 miliar dari pagu Rp66 miliar sehingga dinyatakan tidak memenuhi syarat.
Baca Juga: Perencanaan Pembangunan Tahun 2023 Sulawesi Selatan Masih Fokus Pada Pemulihan Ekonomi
"Sementara aturannya harus ada tiga perusahaan yang lolos saat kualifikasi sudah dilakukan. Kalau kurang dari tiga itu dinyatakan gagal," bebernya.
Asrul mengaku salah satu syarat yang berat bagi perusahaan adalah harus punya pengalaman mengerjakan stadion. Karena proyek ini sifatnya rancang bangun. Akibatnya puluhan perusahaan yang sempat mendaftar mundur sendiri.
Ia menambahkan nantinya setelah tender ulang dilakukan dan kembali gagal, maka opsi terakhir adalah penunjukan langsung. Penunjukan itu bisa saja dikerjakan oleh perusahaan yang menang saat ini.
"Tapi nanti itu kewenangan di OPD. Kita harap ditender ulang sudah ada pemenang," tukasnya.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- Siapa Lionel de Troy? Calon Bintang Timnas Indonesia U-17, Junior Emil Audero
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
Pilihan
-
Baru Jabat 4 Bulan, Erick Thohir Copot Dirut Bulog Novi Helmy Prasetya dan Disuruh Balik ke TNI
-
Resmi! Ramadhan Sananta Gabung ke Klub Brunei Darussalam DPMM FC, Main di Liga Malaysia
-
CORE Indonesia: Ada Ancaman Inflasi dan Anjloknya Daya Beli Orang RI
-
Bukan Patrick Kluivert, Ini Pelatih yang akan Gembleng Mauro Ziljstra dalam Waktu Dekat
-
Tewas di Usia Muda, Diogo Jota Baru Menikah 2 Minggu Lalu, Tinggalkan 3 Anak
Terkini
-
UMKM Kuliner Naik Kelas, Binaan BRI Sukses Ekspor Berkat Strategi Pasar Tepat
-
Fadli Zon Ungkap Fakta Mengejutkan Keris Sulawesi Selatan
-
5 Rumah Adat Sulawesi Selatan: Dari Tongkonan Mendunia Hingga Langkanae Penuh Filosofi
-
Gubernur Sulsel Surati Prabowo, Minta Evaluasi Tambang Emas Raksasa di Luwu
-
Polisi Sebut Korban Tewas di Bulukumba Perakit Bom