SuaraSulsel.id - Video aksi pengeroyokan oleh 6 remaja terhadap 1 rorang emaja terjadi di Kawasan Tonrangeng, Lumpue, Kecamatan Bacukiki Barat, Kota Parepare, Sulawesi Selatan. Video kejadian ini ramai dibagikan di berbagai media sosial.
Media sosial Instagram pun tidak luput membagikan video ini, salah satunya akun @terangmedia.
Tampak dalam video, remaja yang memakai kaos berwarna biru sedang dikejar – kejar oleh 6 remaja lain. Sesekali remaja yang mengejar itu memukul kepala remaja berkaos biru itu.
Meski salah satu dari 6 remaja yang mengeroyok tersebut membawa senjata tajam, namun, remaja tersebut tidak sampai melukai remaja berkaos biru . Hanya saja, mereka juga menggunakan helm untuk memukul kepalanya.
Baca Juga: Belasan Pelaku Pengeroyokan saat Malam Tahun di Kota Malang Digunduli, Ini Tampangnya
Tak pelak, lokasi kejadian yang berlokasi di pinggir selokan, membuat remaja berkaos biru hampir jatuh ke dalam selokan tersebut.
Untung saja, dia tidak sampai kecebur ke dalam selokan. Dari unggahan video tersebut, aksi pengeroyokan terlihat hanya berlangsung sebentar.
Terlihat remaja berkaos warna biru merasakan kesakitan dan berusaha melawan. Warga sekitar pun hanya melihat aksi ini, mereka terlihat tidak mempunyai daya untuk melerai. Beberapa warga yang melihat aksi ini juga merekam menggunakan HP.
Seperti video yang diunggah oleh akun Instagram @terangmedia, yang diakses pada Kamis (13/1/2022), merupakan video rekaman dari warga yang sedang berada di lokasi kejadian.
Saat merekam kejadian ini, ia terlihat seperti ketakutan. Tampak dalam video, beberapa kali ada gerakan mundur menjauhi kejadian.
Baca Juga: Dua Polisi Resmi Jadi Tersangka Pengeroyokan Remaja 14 Tahun Di Jatinegara
Di seberang jalan, tampak juga sebuah sepeda motor tergeletak roboh. Masih belum diketahui itu sepeda motor siapa. Hanya saja, dalam video terlihat, remaja berkaos biru tersebut lari dan dikejar oleh 6 remaja lain berawal dari dekat sepeda tersebut.
Saat diposting di akun Instagram @terangmedia, video ini mendapat beragam komentar, “bajingan main keroyokan, nggak punya kon***,” tulis salah satu akun pengguna instagram, “usut apalagi yang kaos hitam bawa saja. Kelihatan yang ngeroyok masih muda atau masih sekolah,” balas akun lain.
Di bawah komentar tersebut, ada juga yang berkomentar, “bawa saja tapi mukulnya mau pake helm.. semakin jelas bancinya karena main keroyokan,” tulis komentar dari salah satu pengguna Instagram.
Hingga tulisan ini tayang, video unggahan ini sudah ditonton sebanyak 100 kali lebih dan mendapat 7 komentar dari pengguna Instagram.
Kontributor : Agung Kurniawan
Berita Terkait
-
Komplotan Ormas Penganiaya Prajurit TNI di Kebayoran Baru Jaksel Ternyata Mabuk Berat, Wanita Ikut Ditangkap
-
Kekayaan Jefri Nichol, Sempat Diperiksa Jadi Saksi Kasus Dugaan Pengeroyokan
-
Brutal! Komunitas Vespa Diserang di Sukabumi, Polisi Buru Pelaku
-
Heboh! Jefri Nichol Diperiksa Polisi Terkait Kasus Pengeroyokan di Senopati
-
Seorang Polisi Polda Metro Jaya Dikeroyok Saat Hendak Tangkap Pengedar Narkoba Di Kampung Ambon
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
Terkini
-
Progam Special BRIguna, Suku Bunga Mulai dari 8,129% dan Diskon biaya Provisi 50%
-
Berani Jujur! 3 Kepala KUA di Takalar Kembalikan Uang Gratifikasi dari Calon Pengantin
-
Kalah Pilkada 2024 Tidak Boleh Langsung Menggugat ke MK, Ini Aturannya
-
Unggul Versi Quick Count, Sudirman: Jangan Bereuforia!
-
Pilkada Sulsel 2024: Disabilitas dan Warga Binaan Antusias Menyalurkan Hak Pilih