Scroll untuk membaca artikel
Muhammad Yunus
Jum'at, 31 Desember 2021 | 09:10 WIB
Pesawat diberi nama PPH-Unhas, singkatan dari Pendampingan Pesawat Haerul (PPH) Unhas segera diterbangkan [SuaraSulsel.id/Istimewa]

"Merakit kerangka pesawatnya pun dari Youtube, bahkan belajar jadi pilot pun dari Youtube semua," katanya.

Januari 2020 lalu, ia bisa merasakan terbang pertama kalinya dengan pesawat hasil buatan tangannya secara baik. Uji coba dilakukan di pesisir pantai Ujung Tape, Kabupaten Pinrang.

Ia bahkan diundang langsung oleh Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko. Pria berusia 35 tahun itu juga diajar langsung menerbangkan dan mengendalikan pilot swayasa, dengan didampigi pilot resmi saat berkunjung ke FASI di Lapangan Terbang Pondok Cabe, Tangerang, Banten beberapa waktu lalu.

"Memang terinspirasi, dari kecil ingin ciptakan pesawat," tukasnya.

Baca Juga: Haerul Warisin Dekati Ketua DPD PDIP Lombok Timur Setelah Ditunjuk Gerindra Maju Pilbup

Kontributor : Lorensia Clara Tambing

Load More