SuaraSulsel.id - Perselingkuhan karena media sosial memang marak terjadi. Apalagi jika pasangan Anda adalah orang yang posesif.
Apapun akan dilakukan agar pasangannya tidak membelot ke lain hati. Termasuk mengecek handphone dan akun media sosialmu sewaktu-waktu.
Seperti yang terjadi di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan. Seorang suami melabrak istrinya sedang bersama pria lain.
Videonya pertama kali dibagikan oleh akun instagram @andreli_48. Dalam video itu, seorang laki-laki menduga istrinya sedang selingkuh dari media sosial.
Ia kemudian mengikuti aktivitas istrinya. Di tengah jalan saat istrinya pulang ke rumah, ia menghentikan sebuah mobil berwarna merah.
Ia menduga istrinya itu sedang bersama selingkuhannya. Pria yang masih muda itu kemudian mengeluarkan sebilah badik.
Dengan nada emosi, ia membentak pengendara mobil itu sambil menyuruhnya turun. Warga lain juga hampir menghakimi pengendara tersebut.
Namun cek per cek, ternyata itu adalah taksi online. Istrinya memesan taksi online dari Makassar untuk pulang ke rumahnya di Gowa.
Hal tersebut diketahui dari bukti pemesanan sang istri di aplikasi kendaraan online. Istrinya juga menjelaskan baik-baik jika ia sedang menaiki kendaraan online.
Baca Juga: Beredar Video Polisi Datangi Rumah Rumah Habib Bahar, Ini Kata Polda Jabar
Karena ketakutan diborongi warga, pengendara itu mengaku enggan keluar. Kaca spion mobilnya bahkan sempat dirusak.
"Takut turun karena dia bawa badik. Tiba-tiba banyak juga warga yang kepung jadi saya takut turun," ujar pengendara yang belum diketahui namanya itu.
Warga yang ada di lokasi kemudian meminta agar pengendara itu melapor saja ke polisi. Apalagi ada dampak kerugian dari aksi suami penumpang yang posesif tersebut.
"Laporkan saja, pak. Laporkan di Polsek Pallangga yang dekat sini," kata pengambil video.
Aksi suami penumpang yang arogan itu kemudian dikejam warganet. Mereka berkomentar, sangat layak suami cemburuan seperti itu ditinggalkan saja.
"Sekarang malu, kan. Masih bocah kelakuannya belum bisa ngendaliin emosi," tulis akun Saputrazao.
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Jalan Nasional Baru Diperbaiki Sudah Hancur, Warga Pertanyakan Kualitas Proyek
-
Tiga Nelayan Pangkep Ditemukan Usai Hilang Lima Hari
-
Dua Pembobol ATM Dengan Las Ditangkap Polisi
-
Demo Pemekaran Luwu Raya Ricuh, Tujuh Satpol PP Terluka
-
Pemprov Sulsel Kebut Perbaikan Jalan Impa Impa Anabanua Kabupaten Wajo