SuaraSulsel.id - Pemerintah Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur menyatakan sebanyak 38 kelurahan dari 51 kelurahan nol kasus Covid-19.
"Ada 38 kelurahan di kota Kupang yang saat ini sudah nihil dengan pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19," kata Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda Kota Kupang, Ernest Ludji di Kupang, Rabu (22/12/2021).
Ia mengatakan kesadaran warga dalam menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19 menjadi salah satu kunci sukses hingga 38 kelurahan itu nihil dengan kasus aktif Covid-19.
"Pemerintah Kota Kupang tentu mengapresiasi terhadap kerja kerassemua pihak di 38 kelurahan itu sehingga daerah-daerah itu menjadi wilayah yang saat ini sudah nihil dengan kasus aktif Covid-19," kata ermest Ludji.
Baca Juga: BMKG Temukan Potensi Bibit Siklon Tropis di Arafura, Cenderung Bergerak ke Selatan NTT
Menurut dia, Pemerintah Kota Kupang sedang fokus menangani penyebaran virus Corona pada 13 kelurahan yang masih memiliki kasus aktif Covid-19.
Upaya dilakukan Pemerintah dengan menggerakkan satgas Covid-19 pada semua kelurahan untuk melakukan pengawasan terhadap semua kegiatan masyarakat yang tetap mengacu pada protokol kesehatan pencegahan Covid-19.
Dia mengatakan 13 kelurahan yang saat ini masih memiliki kasus aktif Covid-19 di Kota Kupang yaitu Kelurahan Tode Kisar, Kelurahan Solor, Kelurahan Oetete, Kelurahan Oebufu, Kelurahan Nunhila, Kelurahan Kelapa Lima. Lalu kelurahan Fatukoa,Kelurahan Batu Plat, Kelurahan Bakunase, Kelurahan Alak dan Kelurahan Air Nona masing-masing memiliki satu pasien Covid-19.
Sementara itu Kelurahan Oesapa memiliki dua orang pasien dan Kelurahan Sikumana memiliki pasien Covid-19 terbanyak mencapai sembilan orang.
"Pemerintah Kota Kupang berharap masyarakat Kota Kupang untuk tetap memakai masker sehingga tidak mudah terpapar virus Corona," kata Ernest Ludji. (Antara)
Baca Juga: 768 Rumah Rusak di Kepulauan Selayar Akibat Gempa Laut Flores
Berita Terkait
-
Polisi Predator Anak: Kapolres Ngada Diduga Cabuli 3 Bocah, Video Disebar Online!
-
Tiba di Bali, Cristiano Ronaldo: Love It, Terima Kasih Pak Presiden
-
Dikabarkan Kunjungan ke NTT, Cristiano Ronaldo: Pantau Terus!
-
7 Destinasi Wisata Menarik di NTT, Cristiano Ronaldo Dikabarkan Bakal ke Kupang
-
Bukan Hoaks! Jam Berapa Cristiano Ronaldo Sampai ke Kupang NTT? Cek Jadwal Lengkapnya
Terpopuler
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Daftar Pemain Timnas Belanda U-17 yang Gagal Lolos ke Piala Dunia U-17, Ada Keturunan Indonesia?
- Titiek Puspa Meninggal Dunia
- Gacor di Liga Belanda, Sudah Saatnya PSSI Naturalisasi Pemain Keturunan Bandung Ini
- Eks Muncikari Robby Abbas Benarkan Hubungan Gelap Lisa Mariana dan Ridwan Kamil: Bukan Rekayasa
Pilihan
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
-
Persija Terlempar dari Empat Besar, Carlos Pena Sudah Ikhlas Dipecat?
-
Momen Timnas Indonesia U-17 Gendong ASEAN Jadi Pembicaraan Media Malaysia
-
Terbang ke Solo dan 'Sungkem' Jokowi, Menkes Budi Gunadi: Dia Bos Saya
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan Kamera Beresolusi Tinggi, Terbaik April 2025
Terkini
-
Menteri Pertanian: Petani Kakao, Cengkeh, dan Kelapa Senang Kalau Krisis Ekonomi
-
Mau Sukses dan Jadi Orang Kaya? Menteri Pertanian: Hindari Kebiasaan Mengeluh
-
Haji Mabrur: Lebih dari Sekadar Ritual, Tapi Perjalanan Menyucikan Jiwa
-
Tidak Cukup Niat, Ini 3 Kemampuan Wajib Dimiliki Jemaah Haji
-
Insentif Guru Besar Unhas Naik Jadi Rp5 Juta