SuaraSulsel.id - Pelaksana Tugas Gubernur Sulawesi Selatan Andi Sudirman Sulaiman meminta percepatan vaksinasi Covid-19 terus didorong. Termasuk bagi pelajar maupun pendidik dan tenaga kependidikan (PTK).
Hal itu menjadi arahan Andi Sudirman kepada para Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Provinsi, dan Kepala Sekolah SMA/SMK/SLB se Sulawesi Selatan secara virtual. Pada Rapat Kesiapan Penerapan PPKM Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 (Nataru dan Percepatan Vaksinasi dari Rujab Gubernur Sulsel, Kamis (9/12/2021).
Capaian vaksinasi Covid-19 saat ini, pelajar SMA/sederajat di Sulsel untuk dosis 1 yakni 240.392 atau 71,83% dan dosis 2 yakni 170.342 atau 50,90%.
Sementara guru dan tenaga kependidikan untuk dosis 1 yakni 25.736 atau 88,93% dan dosis 2 yakni 25.488 atau 81,19%.
Baca Juga: Pemkot Jogja Kejar Herd Immunity di Akhir Tahun, Segini Capaian Vaksinasi Tiap Dosisnya
"Meski sudah diatas 70%, namun masih ada beberapa Kabupaten/Kota yang masih dibawah 70%. Ini kita imbau dan dorong agar vaksinasi untuk pelajar dan Pendidik dan Tenaga Kependidikan (PTK) di Sulsel terus digenjot, untuk membentuk herd immunity (kekebalan kelompok)," pungkasnya.
Untuk Pembelajaran Tatap Muka (PTM) saat ini tetap berlangsung. Ia menghimbau agar memperhatikan instruksi Mendagri karena masih dalam kondisi pandemi Covid-19.
"Termasuk memperhatikan protokol kesehatan di lingkungan sekolah, baik guru maupun pelajar. Harus disiplin akan pentingnya protokol kesehatan," ujarnya.
Ia pun menghimbau kepada Kepala Sekolah, maupun Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota, Kepala Cabang Dinas Pendidikan Sulsel agar memperhatikan mutu pendidikan.
"Kita ingin bagaimana untuk terus berinovasi, kreatif bagaimana untuk meningkatkan mutu pendidikan di Sulawesi Selatan," tegasnya.
Plt Gubernur Sulsel memberikan atensi khusus terhadap pendidikan vokasi (SMK). Terkait tindak lanjut MoU dengan Dudika (Dunia Usaha Dunia Industri dan Lapangan Kerja), serta optimalisasi pengelolaan SMK yang BLUD.
Baca Juga: Masih Ada 600 Warga di Tempel yang Urung Divaksin, Aji: Kebanyakan karena Takut
"Dengan harapan terbentuknya generasi lulusan-lulusan pelajar yang membanggakan, apalagi mereka adalah aset bangsa yang kedepannya bisa membangun daerah kita tercinta ini," tuturnya.
Berita Terkait
-
Janji Manis Hilirisasi, Pahitnya Realita Warga Bantaeng Terpapar Polusi Tanpa Solusi
-
Ulasan Buku 'Burung Beo yang Setia', Menjalin Persahabatan Bersama Hewan
-
18 Ribu Lebih Debitur Nikmati KUR BRI di Sulawesi Selatan
-
Komisi III DPR Minta Polri Selesaikan Dugaan Intimidasi Wartawan oleh Kapolda Sulsel Irjen Andi Rian
-
422 Desa dan Kelurahan di Sulawesi Selatan Belum Dapat Akses Internet
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Modus Licik Pengusaha Skincare Makassar Lolos BPOM, Kini Terancam UU Pencucian Uang
-
Sudah Pamer Hasil Lab, Skincare Fenny Frans dkk Malah Dinyatakan Berbahaya Oleh Polda Sulsel
-
Ditangkap di Makassar! Remaja Penikam ODGJ di Pangkep Tak Berkutik
-
Dewan Pers Apresiasi Komitmen BRI Tingkatkan Kompetensi Jurnalis
-
Praktik Prostitusi Online di Pangkep Terbongkar