SuaraSulsel.id - Rumah adat tongkonan di Toraja dikenal punya filosofi tinggi. Ada kepercayaan, kebanggaan dan tradisi kuno tersendiri yang melekat. Pada rumah yang terbuat dari kayu itu.
Rumah adat ini juga multifungsi. Baik sebagai tempat tinggal, kegiatan sosial, upacara adat maupun membina kekerabatan.
Untuk biaya pembangunannya pun tidak murah. Butuh ratusan juta bahkan milyaran rupiah untuk bisa membangun sebuah rumah tongkonan.
Karena itulah, rumah tongkonan di Toraja dianggap sangat penting. Bagi kehidupan spiritual masyarakat dengan leluhurnya. Bahkan Tongkonan menjadi lambang pusat kehidupan sosial orang Toraja.
Baca Juga: 5 Rekomendasi Wisata NTT yang Wajib Dikunjungi, Cocok untuk Jiwa Petualang
Namun, ada kejadian yang mengiris hati netizen di media sosial, Rabu, 1 Desember 2021. Sebuah rumah tongkonan yang masih berdiri dengan megah dan kokoh dieksekusi paksa.
Kabarnya rumah adat itu dieksekusi oleh pihak pengadilan karena sengketa antar keluarga. Kejadiannya di Kecamatan Pasele, Rantepao, Toraja Utara.
Hal tersebut bahkan membuat para netizen menangis. Dalam video yang beredar di media sosial, seorang ibu menggendong anaknya sempat menghalangi pihak kepolisian yang merubuhkan rumah tersebut dengan alat berat.
"Sungguh terlalu sadis. Ini bukan sifat orang Toraja. Ingat, Tongkonan itu tidak hanya berfungsi sebagai tempat tinggal tetapi soal adat," tulis akun Yosep Ta'dulangi.
Yosep mengaku menangis melihat video tersebut. Menurutnya, Tongkonan itu sangat sakral bahkan dianggap sebagai seorang "Ibu".
Baca Juga: WALHI Sulsel: PLTMH Ma'Dong Toraja Utara Langgar Tata Ruang dan Hak Rakyat
"Sakit hati dan menangis lihat video ini walaupun saya bukan bagian dari (keluarga). Hati ini terasa tersayat melihat perlakuan mereka ke simbol Tongkonan, pemersatu identitas kita orang Toraja," ujarnya.
Berita Terkait
-
Pulau Gusung Toraja, Destinasi Wisata di Polewali Mandar dengan Pesona Pasir Putih Menawan
-
Desa Wisata di Toraja Utara Masuk Kandidat ADWI 2024, Potensi Majukan Sektor Ekonomi
-
Boyang Kayyang Buttu Ciping, Wisata Rumah Adat Mandar di Polewali Mandar
-
Bukan Sekadar Cantik, Filosofi Rumah Limas di Uang 10 Ribu Ini Bikin Takjub!
-
Jadi 3 Orang, Korban Meninggal Dunia Akibat Tanah Longsor di Toraja Utara
Terpopuler
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- Profil Ditho Sitompul Anak Hotma Sitompul: Pendidikan, Karier, dan Keluarga
- 7 Rekomendasi Sabun Pemutih Wajah, Harga Terjangkau Kulit Berkilau
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Wakil Presiden yang Tegur Menteri Pertanian Amran Sulaiman: Jusuf Kalla atau Ma'ruf Amin
-
Wagub Sulsel Kagum! PT Vale Buktikan Tambang Bisa Jadi Penjaga Bumi
-
BRI Dukung Batik Tulis Lokal Lamongan Menjangkau Pasar Global
-
Puskesmas Toraja Utara Diduga Tolak Jemput Pasien Kritis, Ini Kata Dinas Kesehatan
-
BRImo Versi Billingual Resmi Rilis, Simak Fitur Barunya Di Sini