SuaraSulsel.id - Puluhan warga di Pulau Barrang Caddi protes. Mereka mengaku sudah tiga bulan tidak bisa menikmati aliran listrik. Sehingga harus memanfaatkan lilin sebagai penerangan.
Ternyata alasannya karena genset yang dihibahkan oleh Pemkot Makassar rusak. Hal tersebut dikatakan Camat Sangkarrang, Akbar Yusuf.
Akbar mengatakan dua unit genset yang ada di Pulau Barrang Caddi rusak. Sehingga masyarakat di sana tidak memiliki penerangan sama sekali.
Genset itu dikelola oleh masyarakat di pulau tersebut. Mereka sempat memanggil teknisi beberapa bulan untuk memperbaiki. Alatnya juga didatangkan dari Jawa tapi ternyata tetap rusak.
Baca Juga: Perusahaan Asal Jepang Temui Andi Sudirman, Tertarik Bangun PLTS di Selayar
"Ada dua itu rusak semua. Sudah tiga bulan rusak, jadi pas saya masuk saya minta pengelolanya harus diperbaiki," kata Akbar saat dikonfirmasi, Selasa, 16 November 2021.
Ia mengatakan yang wajib bertanggung jawab sebenarnya adalah pengelola genset tersebut. Apalagi masyarakat sekitar membayar tarif setiap bulan.
Dinas Pekerjaan Umum Kota Makassar sudah diminta untuk turun langsung mengecek kondisi genset tersebut siang tadi. Kata Akbar, ada kerusakan alat yang harus diganti dengan yang baru.
"Pengelolanya kesulitan untuk memperbaiki. Untung ada teknisi dari PU datang lihat dan bantu. Masyarakat juga yang kelola tapi mereka lalai," tambahnya.
Ia berharap agar PLN bisa memfasilitasi listrik ke Pulau Barrang Caddi. Sebab selama ini salah satu keluhan warga pulau hanya masalah penerangan.
Baca Juga: Best 5 Oto: Daftar 27 + 5 Mobil Test Drive GIIAS 2021, Tips Geber Yamaha R15 di Sirkuit
Jaga Lilin Tapi Tidak Kaya Raya
Sebelumnya puluhan warga Barrang Caddi melakukan aksi protes dengan membentangkan spanduk berisi tulisan menohok untuk pemerintah kota Makassar. Mereka menuliskan "Barrang Caddi Darurat Listrik".
Mereka mengaku sudah bosan hidup dalam kegelapan. Selama ini mereka hanya mengandalkan lilin sebagai penerangan.
"Berbulan-bulan jaga lilin tapi tidak kaya-kaya. Kami butuh sila ke lima (keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia," tulis warga di spanduk tersebut.
Tulisan jaga lilin tapi tidak kaya raya ternyata sindiran kepada pemerintah. Bukan aksi pesugihan.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
Bermanfaat untuk Masyarakat, Honda Harap Pemerintah Lanjutkan Subsidi Motor Listrik
-
Rampungkan Pembangunan SUTT 150 kV Lubuk Linggau-Tebing Tinggi, PLN Perkuat Sistem Kelistrikan Sumsel
-
Cat Mobil Mercedes-Benz Bisa Bikin Mobil Panen Listrik Bermodal Terpaan Sinar Matahari
-
Mobil Listrik Terlaris Wuling BinguoEV Turut Mejeng di GJAW 2024
-
Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Terungkap! Sanksi Dosen Pelaku Pelecehan Seksual di Unhas Tidak Berat
-
Daftar Pemain PSM Makassar Dipanggil PSSI untuk Piala AFF 2024
-
Kinerja Cemerlang BRI: Sunarso Dedikasikan Penghargaan The Best CEO untuk Insan BRILiaN
-
Lari Bareng di Bali Bisa Borong Hadiah Ratusan Juta
-
KPR BRI Property Expo 2024 Goes to Ciputra Surabaya, Banyak Hadiah dan Hiburan Menarik