Scroll untuk membaca artikel
Dinar Surya Oktarini
Senin, 08 November 2021 | 12:00 WIB
I’m Not A Robot. (Netflix)

Robot mulai dikembangkan untuk menjadi seperti manusia. Drama ini merupakan kisah seorang pria yang mencintai sebuah robot. Hal tersebut muncul karena ia memiliki alergi terhadap orang lain. Kulitnya akan menjadi ruam apabila bersentuhan dengan orang lain. Oleh karena itu, sebuah perusahaan mengirimkan robot kepadanya untuk diuji. Namun ternyata robot itu bukanlah robot, tetapi manusia yang berpura-pura menjadi robot.

5. Strong Woman Do Bong Soon

Strong Woman Do Bong Soon

Drama ini bergenre romantic-comedy-fantasy dengan 16 episode. Sutradara drama ini yakni Lee Hyeong Min bersama penulis naskah Baek Mi Kyeong. Drama ini mulai tayang pada 24 Februari 2017 di stasiun televisi JTBC. Pemeran drama ini yakni Park Bo Young sebagai Do Bong Soon, Park  Hyung Sik sebagai Ahn Min Hyuk, Choi Seung Hoon sebagai Min Hyuk kecil, dan sebagainya.

Park Bo Young yang berperan sebagai Bong Soon memiliki kekuatan super. Kekuatan ini adalah kekuatan turun temurun dan hanya dimiliki oleh keturunan wanita. Impiannya yakni menjadi karakter utama dalam sebuah video game. Ia juga menang melawan sekumpulan orang yang ingin menyerangnya.

Baca Juga: Daftar Serial Drama Korea Terburuk 2021 Menurut Survei, Ada The Penthouse!

Demikian 5 drama Korea komedi romantis yang menyenangkan untuk ditonton. Selain menghibur dengan kisahnya yang lucu, drama ini juga mengisahkan romantisme yang unik.

Kontributor : Annisa Fianni Sisma

Load More