SuaraSulsel.id - Sinopsis The K2 selalu menarik untuk dibaca bagi pencinta drama Korea. Pasalnya drama ini dibintangi oleh dua artis kenamaan korea. Ji Chang Wook dan Im Yoon Ah, yang dipercaya sebagai pemeran utama.
Drama ini menarik untuk ditonton bukan hanya karena pemeran utama yang membintanginya. Kisah cinta antara keduanya yang penuh dengan lika liku ditengah konflik politik. Yang lebih menarik dari drakor ini adalah lokasi syuting yang dipilih berada di dua negara yaitu Korea dan Spanyol.
Sinopsis The K2:
The K2 menceritakan tentang kisah cinta bodyguard dengan majikannya. Ji Chang Wook berperan sebagai Kim Je-Ha seorang mantan tentara bayaran untuk PMC Blackstone yang ditugaskan di Irak. Kemudian ia dijebak dan dituduh telah membunuh pacarnya Raniya, oleh beberapa orang yang kejam. Ia pun melarikan diri ke Korea. Untuk membuktikan dirinya tidak bersalah ia terus mencari bukti.
Baca Juga: 5 Seleb Korea Ini Ternyata Putri Pejabat Militer
Ditengah pencariannya ia bertemu dan bekerja untuk Choi Yoo-jin. Seorang pemilik perusahaan ternama di JSS fan calon istri presiden, Jang See-jon. Dalam menjalankan tugasnya, dia bertemu dengan Go An-na yang diperankan oleh Im Yoon Ah.
Sebelumnya Je-Ha bekerja sebagai bodyguard Yoo-jin. Kemudian, Je-Ha ditugaskan menjaga Go An-na, putri See-Joon. Anak tidak sah yang keberadaanya dirahasiakan agar tidak menghancurkan karier politiknya. Go An-na selama ini hidup dibawah tekanan ibu tirinya yang kejam.
Kim Je Ha menerima pekerjaan menjadi pengawal Choi Yoo Jin karena ingin membalaskan dendamnya pada kandidat presiden lainnya, Park Kwan-soo, yang merupakan lawan Jang Se Joon. Park Kwan-soo disinyalir terlibat dalam kematian kekasihnya.
Sering menghabiskan waktu bersama, akhirnya benih-benih cinta antara Je-Ha dan An-na tumbuh. Namun hubungan percintaan mereka ini sangat berbahaya dan penuh dengan ambisi. Seseorang yang mengancam datang, yaitu Park Kwan Soo. Ia adalah saingan berat Se Joon dalam pilpres dan itu akan menyulitkan Kim Je-Ha dan Ko An Na.
Singkat cerita, di akhir drama Je-ha berhasil membuktikan bahwa dirinya tidak bersalah atas kematian Raniya. Terungkap pula Choi Yoo Jin yang membunuh ibu kandung An-na. Setelah melalui banyak rintangan, kisah Kim Je Ha dan Go Anna pun berakhir bahagia.
Baca Juga: 5 Fakta Menarik Drama Korea Jirisan, Sinematografi Tuai Kritikan
Itulah sinopsis The K2 drama Korea yang menarik untuk ditonton.
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari
Berita Terkait
Terpopuler
- Eks Pimpinan KPK: Ustaz Khalid Basalamah Bukan Saksi Ahli, Tapi Terlibat Fakta Kuota Haji
- Jahatnya Sepak Bola Indonesia, Dua Pemain Bidikan Persija Ditikung di Menit Akhir
- Klub Impian Masa Kecil Jadi Faktor Jay Idzes Terima Pinangan Aston Villa
- Siapa Lionel de Troy? Calon Bintang Timnas Indonesia U-17, Junior Emil Audero
- 5 Rekomendasi Bedak Tahan Air dan Keringat Murah: Anti Luntur Sepanjang Hari
Pilihan
-
Bukan Patrick Kluivert, Ini Pelatih yang akan Gembleng Mauro Ziljstra dalam Waktu Dekat
-
Tewas di Usia Muda, Diogo Jota Baru Menikah 2 Minggu Lalu, Tinggalkan 3 Anak
-
Detik-detik Diogo Jota Tewas, Mobil Hilang Kendali Lalu Terbakar Hebat di Jalan
-
Siapa Diogo Jota? Penyerang Liverpool Baru Meninggal Dunia Sore Ini karena Kecelakaan Maut
-
Indonesia Borong Energi AS Senilai Rp251 Triliun Demi Hindari Tarif Tinggi
Terkini
-
5 Rumah Adat Sulawesi Selatan: Dari Tongkonan Mendunia Hingga Langkanae Penuh Filosofi
-
Gubernur Sulsel Surati Prabowo, Minta Evaluasi Tambang Emas Raksasa di Luwu
-
Polisi Sebut Korban Tewas di Bulukumba Perakit Bom
-
SPMB Jalur Calo? Dinas Pendidikan Makassar Beri Jawaban Tegas
-
Produktivitas Klaster Susu Ponorogo Meningkat Berkat Dukungan BRI