3. Agen Dunia
Film komedi Indonesia terbaik tahun 2021 berikutnya adalah Agen Dunia yang rilis dan tayang eksklusif Di Disney+ Hotstar pada tanggal 5 Februari 2021.
Agen Dunia menghadirkan Baim Wong, Onadio Leonardo, dan Clara Bernadeth sebagai pemeran utamanya.
Film ini merupakan film yang kental dengan nuansa budaya di mana bercerita tentang jatuh bangun dan perjuangan sepasang kekasih yakni Citra (Clara Bernadeth) perempuan asal Jawa dengan Reza (Onadio Leonardo) pemuda asal Sunda yang memperjuangkan cinta mereka ditengah persepsi, perbedaan budaya dan mitos masyarakat.
Film produksi Falcon Pictures ini disutradarai oleh Herwin Novianto dengan ide dasar yakni berasal dari ketertarikan Herwin terhadap mitos perang Bubat jaman Kerajaan Majapahit pada masa Pemerintahan Raja Hayam Wuruk.
Mahapatih Gajah Mada kala itu meminta Putri Diah Pitaloka dari Kerajaan Padjajaran bertolak ke Timur Jawa, akan tetapi terjadi penyerangan ditengah perjalanan hingga menyebabkan Sang Putri meninggal. Sejak saat itulah muncul mitos bahwa orang Jawa dan Sunda pantang untuk menikah.
4. Ali & Ratu Ratu Queens
Ali & Ratu Ratu Queens adalah film drama komedi Indonesia yang dibawah garapan Sutradara Lucky Kuswandi.
Palari Films memproduksi film ini dengan menampilkan sederet artis senior yang kocak dan siap menghibur pemirsa seperti Nirina Zubir, Asri Welas, Iqbaal Ramadhan, Tika Panggabean, Happy Salma, Cut Mini, Ibnu Jamil, Aurora Ribero, Bayu Skak, Arief Didu dan Marissa Anita.
Baca Juga: 28 Juri Festival Film Indonesia 2021, Ada Ernest Prakasa hingga Joko Anwar
Film dengan latar Kota Jakarta dan New York ini rilis pada tanggal 17 Juni 2021.
Cerita karya Gina S Noer ini mengisahkan tentang seorang remaja yang kehilangan ayahnya atas kematian, kemudian pergi ke New York untuk mencari ibunya yang telah lama berpisah. Di sana ia malah bertemu dengan ibu ibu rempong yang membuat pencariannya semakin ruwet, namun berbuah indah saat ia jatuh cinta dengan gadis cantik bernama Eva (Aurora Ribero).
5. Yo Wis Ben 3
Sekuel ketiga Film Yo Wis Ben karya Sutradara Bayu Skak bersama Fajar Nugros akan rilis pada tanggal 25 November 2021.
Babak ketiga film ini melanjutkan cerita Bayu yang menemukan cinta baru saat mengejar karirnya di Bandung bernama Asih dalam Yo Wis Ben 2, dimana disini adalah kedatangan kembali Susan sang Mantan, kemudian kisah Yo Wis Ben yang kehilangan manager karena justru sibuk mengejar cintanya, dan perjalanan existensi team Yo Wis Ben.
Starvision Plus sebagai Perusahaan yang memproduksi film ini tetap menampilkan pemain lama yakni Bayu Skak sebagai pemeran utamanya dengan sederet artis lain diantaranya Anya Geraldine, Laura Theux, Joshua Suherman, Anggika Bolsterli dan Arief Didu.
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Rekomendasi Mobil Keluarga Tahan Banting Anti Mogok, Mulai Rp 60 Jutaan
- 23 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 17 Oktober: Klaim 16 Ribu Gems dan Pemain 110-113
- Makan Bergizi Gratis Berujung Petaka? Ratusan Siswa SMAN 1 Yogyakarta Keracunan Ayam Basi
- Jepang Berencana Keluar dari AFC, Timnas Indonesia Bakal Ikuti Jejaknya?
- Muncul Dugaan Kasus Trans7 vs Ponpes Lirboyo untuk Tutupi 4 Kasus Besar Ini
Pilihan
-
Menkeu Purbaya Curigai Permainan Bunga Usai Tahu Duit Pemerintah Ratusan Triliun Ada di Bank
-
Pemerintah Buka Program Magang Nasional, Siapkan 100 Ribu Lowongan di Perusahaan Swasta Hingga BUMN
-
6 Rekomendasi HP 2 Jutaan Memori Besar untuk Orang Tua, Simpel dan Aman
-
Alhamdulillah! Peserta Magang Nasional Digaji UMP Plus Jaminan Sosial dari Prabowo
-
Kabar Gembira! Pemerintah Guyur BLT Ekstra Rp30 T, 17 Juta Keluarga Baru Kebagian Rezeki Akhir Tahun
Terkini
-
Borok Mobil Dinas Ketua DPRD Bantaeng: Staf Arogan, Pajak Hyundai Santa Fe Harga Rp800 Juta Nunggak
-
353 Temuan Kosmetik Ilegal Rp1,3 M, Fakta Mengejutkan Warga Sulsel Nekat Pakai Kosmetik Berbahaya!
-
Mobil Dinas Plat Merah Jadi Asbak Berjalan? Warganet Geram, Polisi: Belum Ada Aturan
-
Polda Sultra Kirim 100 Brimob Amankan Freeport
-
Korban Berjatuhan di Nabire, OPM Tembak Warga Sipil