SuaraSulsel.id - Kasus pemerkosaan di Padang Sappa, Kabupaten Luwu kembali terjadi. Namun kali ini dilakukan oleh anak menantu. Korbannya adalah ibu mertua sendiri. Ibu dari istri pelaku.
Korban sudah berusia 72 tahun melaporkan hal ini ke Polda Sulsel. Ia melaporkan menantunya AA (45 tahun). Atas tindakan pemerkosaan.
Hal ini juga dibenarkan oleh Kabid Humas Polda Sulsel E Zulpan. Kata Zulpan, laporannya diterima kemarin, Senin 18 Oktober 2021.
"Ya, betul. Ada laporannya," ujar Zulpan, Selasa, 19 Oktober 2021.
Baca Juga: Geger! Suami Perkosa Ibu Mertua di Kabupaten Luwu, Korban Akhirnya Berani Melapor
Ia mengatakan kasus ini telah ditangani oleh Unit Perlindungan Perempuan dan Anak Polda Sulsel. Selanjutnya terduga korban dibawa untuk menjalani visum di Rumah Sakit Bhayangkara Makassar.
Korban mengaku sudah dua kali dicabuli oleh anak menantunya. Kejadian pertama kali terjadi pada tahun 2020.
Saat itu korban sedang sakit. Area kaki dan pahanya gatal.
Pelaku kemudian menawarkan diri untuk mengolesi minyak. Namun, ia malah melakukan hal yang tak senonoh.
Tangannya menjurus ke tubuh sensitif korban. Korban yang sadar kemudian bangun dan kabur. Berusaha menyelamatkan diri.
Baca Juga: Deretan Pesepakbola yang Pernah Merasakan Dinginnya Penjara
Kemudian pada bulan September 2021, Pelaku AA mengulangi perbuatannya. Korban menjelaskan AA memeluknya dari belakang dan melucuti celananya.
Beruntung di rumah saat itu ada cucunya. Sehingga korban mengaku bisa melarikan diri.
"Saya melapor karena saya sudah tidak tahan dengan perilakunya," ujar korban.
Ia melaporkan kasus ini ditemani putrinya. Laporan dilakukan di Polda Sulsel, Kota Makassar. Jauh dari Kabupaten Luwu. Karena takut diancam oleh menantunya.
Kontributor : Lorensia Clara Tambing
Berita Terkait
-
Predator Seks Iran Dieksekusi di Depan Publik Setelah Memperkosa Puluhan Wanita
-
Animator Film Disney & Pixar Dihukum 25 Tahun Penjara Atas Pemerkosaan Anak yang Disiarkan Langsung
-
Curiga Ada yang Menutupi, Legislator PKB Minta Kapolri Turun Tangan Kasus Pemerkosaan Kakak Adik di Purworejo
-
Kronologi 13 Orang Perkosa Anak di Bawah Umur di Purworejo, Hotman Paris Turun Tangan
-
Putri Candrawathi Ungkap Kronologi Diperkosa dan Diancam Brigadir J di Magelang: Kalau Ngomong, Suamimu...
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Kisah Pilu Pengungsi Lewotobi: "Lari Hanya Pakai Baju di Badan"
-
Kabar Baik! Wapres Gibran Janji Bahas Kelanjutan Pembangunan Stadion Sudiang
-
Dukung Ekonomi Hijau dan Inklusif, BRI Catat Portofolio Pembiayaan Berkelanjutan Senilai Rp764,8 Triliun
-
Rocky Gerung Kritik Debat Pilkada Makassar: Monoton dan Panelis Tersiksa
-
Azizah Tolak Menyantap Makanan Bergizi Pemberian Wapres Gibran Rakabuming