SuaraSulsel.id - Pemerintah Kabupeten Gowa bersama Kodim 1409 Gowa melaksanakan vaksinasi virus corona atau Covid-19 dengan menyasar para pedagang dan masyarakat yang berada di pasar.
Dalam proses pemberian vaksinasi virus corona tersebut petugas menarget enam pasar yang tersebar di daerah Kabupaten Gowa.
"Kita sekarang dalam tahap perencanaan dan persiapan kegiatan serbuan vaksin pasar di wilayah Kabupaten Gowa yang rencananya kita laksanakan Rabu nanti," kata Dandim 1409 Gowa, Letkol Infanteri Prasetyo Ari Wibowo, Senin 20 September 2021.
Menurut dia, keenam titik yang ditarget tersebut antara lain adalah Pasar Kampili di Kecamatan Pallangga, Pasar Balang-Balang, Pasar Bili-Bili di Kecamatan Bontomarannu, Pasar Lebong, Kecamatan Parangloe, Pasar Limbung, Kecamatan Bajeng, dan Pasar Bontoramba, Kecamatan Bontonompo Selatan.
Para petugas akan menyediakan 1.000 dosis di setiap lokasi. Sehingga, total masyarakat dan pedagang pasar yang ada di Kabupaten Gowa yang divaksin dapat mencapai 6.000 orang.
Baca Juga: Bagaimana Polisi Menangani Kasus Ilmu Hitam di Gowa ? Begini Kata Pakar Pidana
"Bagi masyarakat maupun pelajar yang belum vaksin dan dekat dengan titik vaksinasi agar bisa segera melaksanakan vaksin pada Rabu mendatang," jelas Prasetyo.
Pejabat Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa. Kamsina menambahkan bahwa saat inu pihaknya memang gencar melakukan vaksinasi. Baik yang dilaksanakan melalui dinas kesehatan maupun bekerjasama dengan berbagai pihak seperti Kodim 1409 Gowa.
"Sudah hampir 4 bulan kita melakukan vaksinasi massal di Gowa dengan berbagai macam cara. Semoga dengan kerjasama ini akan menaikkan persentase capaian vaksinasi Kabupaten Gowa," tambah Kamsina.
Sebab itu, dia meminta kepada Satuan Kerja Perangkat Daerah atau SKPD agar mempersiapkan vaksinasi ini dengan baik. Begitu pula dengan camat setempat agar menyampaikan ke masyarakat terkait vaksinasi, sehingga pelaksanaan serbuan ity dapat berjalan dengan naik dan dapat mencapai target.
"Mohon instansinya dan pejabat terkait untuk mempersiapkan vaksinasi covid-19 tersebut," katanya.
Baca Juga: Pemkot Semarang Segera Pindahkan 2.300 Pedagang ke Pasar Johar
Kontributor : Muhammad Aidil
Berita Terkait
-
Kenaikan PPN 12 % di Era Prabowo Bikin Rakyat Miskin Kian Susah, Pedagang Pasar Tanah Abang: Harusnya buat Orang Kaya
-
Makin Tercekik! Pedagang Tanah Abang Ngeluh PPN Mau Naik 12 %: Prabowo Jangan Sulitkan Rakyat!
-
Serba-serbi Cimory Dairyland Gowa: Tiket, Fasilitas hingga Lowongan Kerja
-
Harga Tiket Dan Lokasi Cimory Dairyland Gowa, Kapan Buka?
-
Skema Cicilan All New Santa Fe, Termurah Rp 12 Jutaan
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Berani Jujur! 3 Kepala KUA di Takalar Kembalikan Uang Gratifikasi dari Calon Pengantin
-
Kalah Pilkada 2024 Tidak Boleh Langsung Menggugat ke MK, Ini Aturannya
-
Unggul Versi Quick Count, Sudirman: Jangan Bereuforia!
-
Pilkada Sulsel 2024: Disabilitas dan Warga Binaan Antusias Menyalurkan Hak Pilih
-
Pelayanan CS BRI Dipuji Netizen Usai Viral di Media Sosial